Mason Greenwood, Bakat Langka Manchester United dan Calon Penerus Wayne Rooney
FOOTBALL265.COM – Mason Greenwood dipuji sebagai pemilik bakat langka di Manchester United. Ia pun kini berpotensi mengikuti jejak Wayne Rooney usai menyamai rekor sang legenda.
Sempat tertinggal hingga belasan poin, Manchester United yang berada di posisi kedua Liga Inggris kini berhasil menipiskan jarak dengan Manchester City yang ada di puncak. Kemenangan 3-1 atas Burnley akhir pekan lalu membuat Setan Merah hanya tertinggal 8 poin dari The Citizens.
Dengan sisa kompetisi masih menyisakan 6 laga alias setiap tim masih bisa meraih 18 poin, jarak tersebut tentu masih dalam jangkauan.
Di sisi lain, pasca laga melawan Burnley, sorotan tertuju kepada bintang muda Manchester United, Mason Greenwood.
Pemain 19 tahun tersebut memang menjadi bintang kemenangan di laga tersebut dengan mencetak 2 gol. Laman Whoscored bahkan memberinya nilai 8,74 alias yang tertinggi di antara pemain kedua tim.
Ditempatkan mengisi posisi ujung tombak di laga itu oleh manajer Ole Gunnar Solskjaer, Greenwood sempat kesulitan di babak pertama karena minimnya dukungan dari lini tengah.
Namun, situasi berubah di babak kedua. Umpan manis Marcus Rashford dan kecohan Bruno Fernandes yang membiarkan bola lewat di kolong kakinya dimanfaatkan Mason Greenwood untuk melepaskan tembakan keras yang tak bisa dihentikan kiper Burnley.
Burnley sempat menyamakan skor 2 menit kemudian lewat James Tarkowski. Namun, Mason Greenwood menjadi pahlawan hanya 6 menit jelang waktu normal berakhir. Sepakan keras kaki kirinya membentur pemain belakang Burnley dan meluncur ke gawang.
Edinson Cavani kemudian memperlebar kemenangan MU menjadi 3-1 lewat golnya di menit ketiga perpanjangan waktu.
1. Bakat Langka yang Sukses Samai Rekor Rooney
Usai tampil gemilang musim lalu dengan torehan 17 gol untuk MU musim lalu, Mason Greenwood mengawali musim ini dengan tersendat. Namun, performanya mulai membaik belakangan ini.
Torehan dua golnya di laga melawan Burnley membuat Greenwood kini sudah mencetak 4 gol dalam 3 laga terakhir di Liga Inggris. Secara total, ia kini telah mengoleksi 9 gol dan 6 assist dari 44 laga di semua kompetisi.
Aksi Greenwood pun menuai pujian dari rekan setimnya, Scott McTominay. Dilansir situs resmi Manchester United, McTominay bahkan menyebut Greenwood sebagai bakat langka.
“Dia (Mason Greenwood) adalah pemain berbakat yang mungkin hanya muncul 10 tahun sekali. Tapi menurut saya mungkin lebih dari 10 tahun. Dia sehebat itu. Cara melakukan penyelesaian akhir, pergerakannya.”
“Sekarang dia mulai mencetak gol lebih banyak dan itu hal bagus untuk kami. Penting bahwa dia kini mulai kembali ke performa terbaik.”
Di sisi lain, 2 gol Greenwood ke gawang Burnley membawanya menyamai rekor Wayne Rooney, yakni sebagai pemain di bawah 20 tahun dengan gol terbanyak di Liga Inggris (15). Jumlah ini mengungguli catatan Marcus Rashford (13 gol).
Meski belakangan ini lebih kerap ditempatkan sebagai sayap kanan oleh Ole Gunnar Solskjaer, Greenwood sejatinya berposisi natural sebagai penyerang tengah. Ia dikenal memiliki penyelesaian akhir yang bagus dan kaki kiri serta kanan yang sama baiknya.
Dengan kemampuannya itu, bukan tidak mungkin ia akan bisa mengejar torehan Rooney yang secara total mencetak 253 gol untuk MU di semua kompetisi.
Dengan ketajaman yang ditunjukkannya sejauh ini, Ole Gunnar Solskjaer bisa saja tergoda mengembalikan Greenwood ke posisi terbaiknya musim depan sebagai penyerang tengah.
Setan Merah memang dikaitkan dengan penyerang sekelas Erling Haaland dan Harry Kane, namun Greenwood juga telah membuktikan kepantasannya di lini depan.
Keberadaannya sebagai penyerang tengah pun memungkinkan MU memfokuskan dana belanja merkea untuk membeli sayap kanan baru seperti Jadon Sancho.
Di sisi lain, bermain sebagai penyerang tengah secara rutin pun memperbesar peluang Greenwood untuk mengejar rekor gol Wayne Rooney.
Menarik ditunggu akan seperti apa penampilan Mason Greenwood bersama MU musim depan, dan posisi apa yang akan diberikan padanya oleh Ole Gunnar Solskjaer.