Chelsea Terancam Kehilangan Kiper Andalan Jelang Final Liga Champions
FOOTBALL265.COM - Kabar buruk tengah menghampiri Chelsea, jelang laga final Liga Champions musim ini melawan Manchester City di Stadion Dragao, pada Minggu (30/05/21) dinihari WIB.
The Blues terancam kehilangan kiper andalannya, Edouard Mendy karena mengalami cedera yang dideritanya saat melawan Aston Villa di pekan terakhir Liga Inggris , Minggu (23/05/21).
Dalam laga yang berakhir dengan kekalahan Chelsea 1-2 itu, Mendy mengalami masalah pada tulang rusuknya. Ia pun harus ditarik keluar di babak pertama, dan digantikan oleh Kepa Arrizabalaga pada 45 menit babak kedua.
Walau menelan kekalahan, Chelsea tetap bisa finis di empat besar. Mereka mengoleksi 67 poin dari 38 pertandingan.
Kepastian cederanya Mendy juga disampaikan oleh pelatih mereka, Thomas Tuchel. Namun pria asal Jerman itu belum bisa memastikan seberapa parah cederanya.
"Dia mengenai mistar gawang. Dia kesakitan di bagian tulang rusuk," kata Thomas Tuchel di laman resmi klub.
"Kita harus menunggu sampai kita sampai di markas dan kami akan melakukan pemeriksaan. Besok kami akan menyampaikan apa hasilnya."
1. Berpeluang Absen?
Thomas Tuchel belum bisa memastikan apakah Edouard Mendy akan absen di final Liga Champions atau tidak. Sebab, masih ada waktu beberapa hari kedepan untuk memantau kondisi kesehatannya.
"Masih ada satu minggu persiapan dan kita lihat apakah dia mungkin [bermain]," lanjutnya.
"Jika mungkin, kita harus mendorong segalanya supaya dia bisa tampil Sabtu ini," tukasnya.
Sejak kedatangannya ke Chelsea dari klub Prancis, Stade Rennais, dirinya berhasil tampil apik di bawah mistar gawang The Blues. Ia bahkan mampu menggeser posisi Kepa yang sebelumnya menjadi kiper andalan.
Sejauh ini, kiper asal Senegal itu telah memainkan total 44 pertandingan musim ini dengan catatan 24 kali gawangnya cleansheets.