x

Beberapa Pemain PSIS Terlambat, Dragan Siapkan Materi Latihan Khusus

Sabtu, 5 Juni 2021 17:01 WIB
Kontributor: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Pelatih kepala PSIS, Dragan Djukanovic.

FOOTBALL265.COM – Sejumlah pemain PSIS Semarang telat bergabung dalam sesi latihan menjelang kompetisi Liga 1 2021.

Beberapa pemain seperti Fredyan Wahyu Sugiantoro dan Finky Pasamba baru bergabung pekan ini. Sementara pemain lokal lainnya seperti Fandi Eko Utomo, Frendi Saputra, dan Jandia Eka Putra baru bergabung akhir pekan nanti.

Tak hanya itu, empat pemain asing PSIS juga masih di negaranya dan dijadwalkan merapat ke Semarang dalam waktu dekat ini.

Baca Juga
Baca Juga

Dengan kondisi tersebut, Dragan Djukanovic mengaku telah menyiapkan program latihan khusus bagi para pemainnya yang datang terlambat.

“Ya tentu ada porsi tambahan latihan untuk mereka karena terlambat sehingga ada penyesuaian program latihan tersendiri,” tutur Dragan, Sabtu (05/06/21).

Namun Dragan tetap optimistis bahwa skuatnya tetap akan menampilkan terbaik di kompetisi Liga 1 2021 nantinya walaupun di masa persiapan sedikit terlambat. Apalagi, ia punya pandangan hidup untuk selalu optimistis di dalam dunia sepak bola.

Baca Juga
Baca Juga

“Kami harus menyesuaikan dengan kondisi yang ada. Yang terpenting kami selalu bekerja keras, terutama kepada pemain yang baru saja datang untuk segera menyesuaikan dan setelah itu langsung kerja keras,” tegas mantan pelatih Borneo FC ini.

“Dan bagi saya, tak ada kata pesimis. Saya percaya terhadap tim saya dan saya selalu optimis untuk memberikan yang terbaik bagi tim saya,” imbuhnya.


1. Terus Genjot Pemain untuk Latihan Rutin

Dragan Djukanovic terus menggenjot anak asuhnya untuk berlatih secara rutin.

Dragan Djukanovic sendiri saat ini terus menggenjot anak asuhnya untuk berlatih secara rutin. Baik latihan fisik maupun taktik terus ia berikan kepada Hari Nur Yulianto dkk dalam sesi latihan.

Sementara itu, pemain yang baru bergabung latihan dalam sesi latihan PSIS yakni Fredyan Wahyu Sugiantoro mengaku siap beradaptasi dengan program latihan dari pelatih.

Sebelumnya, pemain yang kerap disapa Ucil ini datang sedikit terlambat karena tengah menunggu izin dari kesatuannya di TNI turun.

“Apa pun program latihan yang dibuat tim pelatih, saya siap menyesuaikan,” kata Ucil usai mengikuti latihan PSIS di Lapangan Telo, Banyumanik, Kota Semarang, Sabtu (05/06/21) pagi.

PSIS SemarangLiga IndonesiaDragan DjukanovicLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini