Barcelona Gigit Jari, Georginio Wijnaldum Telah Resmi Jadi Milik PSG
FOOTBALL265.COM – Barcelona dapat dipastikan menanggung kekecewaan yang teramat besar usai bintang gratisan Liverpool incaran mereka, Georginio Wijnaldum, telah resmi dipinang oleh Paris Saint-Germain (PSG) beberapa saat yang lalu.
Kepastian Barcelona gigit jari itu datang dari akun resmi PSG yang mengumumkan keberhasilan mereka meminang Wijnaldum yang disebut-sebut merupakan salah satu gelandang terbaik di dunia saat ini.
“Selamat datang, Gini,” tulis PSG lewat akun Twitter resmi mereka.
Barcelona kena tikung PSG yang secara mengejutkan ikut turun dalam perburuan untuk mendapatkan Wijnaldum secara gratis usai kontraknya tak lagi diperpanjang Liverpool.
Telah sejak beberapa bulan yang lalu dirumorkan bakal menjadi pelabuhan karir Wijnaldum selanjutnya, Barcelona harus gigit jari setelah gelandang box-to-box asal Belanda itu lebih memilih untuk meneruskan karirnya di PSG.
Kabarnya Wijnaldum lebih memilih untuk merapat ke PSG setelah raksasa Prancis itu melayangkan penawaran dengan gaji lebih banyak daripada yang ditawarkan oleh Barcelona.
Wijnaldum sendiri telah meneken kontrak berdurasi 3 tahun dan akan berada di Parc des Princes hingga tahun 2024 mendatang.
1. Proyek Jangka Panjang PSG Bikin Wijnaldum Kepincut
Meskipun banyak pihak beranggapan jika bergabungnya Wijnaldum tak lepas dari faktor uang, sang pemain menyatakan jika keputusannya untuk merapat ke PSG tak lain dan tak bukan adalah karena proyek jangka panjang yang dimiliki oleh mereka.
Keberhasilan dan peningkatan yang terjadi di PSG selama beberapa tahun terakhir ini membuat Wijnaldum kepincut dan rela menolak tawaran untuk bisa bereuni dengan Ronald Koeman di Barcelona.