Prediksi Euro 2020 Belgia vs Italia: Perang Rekor Sempurna
FOOTBALL265.COM - Berikut prediksi pertandingan perempat final Euro 2020 yang mempertemukan Belgia vs Italia, Sabtu (03/07/21) pukul 03.00 dini hari WIB.
Duel dua tim ini tentu sudah sangat dinantikan para pencinta olahraga sepak bola yang sudah rajin tune in sejak turnamen Piala Eropa dimulai pada pertengahan Juni lalu.
Jika menarik ke belakang, perjalanan Timnas Belgia dan Italia di Euro 2020 sangatlah mentereng. Ya bagaimana tidak, mereka sama-sama mencetak rekor kemenangan sempurna di penyisihan grup sebelum akhirnya menginjakkan kaki di 16 besar lalu perempat final.
Belgia berhasil lolos ke fase gugur sebagai juara Grup B dengan raihan 9 poin dari total tiga laga yang dimainkan. Dua di antaranya bahkan mencatatkan status nirbobol.
Satu-satunya momen gawang mereka dijebol lawan adalah partai melawan Denmark pada matchday kedua, saat Yussuf Poulsen mencetak gol cepat pada menit ke-2.
Kemenangan pun terus menaungi Belgia yang kemudian membenamkan Portugal dengan skor tipis 1-0 saat fase 16 besar. Gol Thorgan Hazard pada menit ke-42 sudah cukup mengirim Cristiano Ronaldo dkk ke pintu keluar Euro 2020.
Di sisi lain, Timnas Italia jelas tidak kalah hebat jika bicara soal rekor kemenangan sempurna. Skuat asuhan Roberto Mancini justru tampil ganas saat penyisihan grup, lantaran tidak membiarkan satu bola pun menembus gawang mereka.
Italia mengandaskan Turki dengan skor 3-0, Swiss 3-0, dan Wales 1-0. Hanya saja, Azzurri akhirnya kebobolan di 16 besar saat melawan Austria gara-gara sosok Sasa Kalajdzic.
Sama-sama hebat dan cetak rekor sempurna di grup masing-masing, pertarungan Belgia vs Italia tentu sarat gengsi dan diprediksi berlangsung sengit.
Sayangnya, Belgia kemungkinan besar harus tampil tanpa Kevin De Bruyne yang mengalami cedera, begitu pula Eden Hazard.
Namun Roberto Martinez menyebut kondisi dua pemainnya itu tidak parah. De Bruyne kabarnya mengalami keseleo sedangkan Hazard mengalami masalah pada ototnya.
Di kubu lawan, Mancini sepertinya harus mempertimbangkan matang-matang apakah akan memasukkan para pemain yang sedang on fire di Euro 2020 seperti Matteo Pessina dan Manuel Locatelli, ke starting XI.
Sementara itu, sebuah kabar baik baru saja datang dari Giorgio Chiellini. Sempat berlatih secara terpisah tempo hari karena bermasalah pada pahanya, pemain veteran ini dipastikan pulih dan bisa tampil di laga Belgia vs Italia.
Mengingat kekuatan kedua tim yang kurang lebih sama-sama kuat, kemungkinan laga nantinya akan berakhir dengan margin skor yang tipis, antara 1-0 atau 2-1 untuk keunggulan Italia.
1. Prediksi Susunan Pemain dan Data Belgia vs Italia
Prediksi Susunan Pemain Belgia vs Italia
Belgia
Courtois; Vermaelen, Alderweireld, Vertonghen; T Hazard, Tielemans, Witsel, Meunier; Carrasco, Lukaku, Mertens
Italia
Donnarumma; Di Lorenzo, Bonucci, Chiellini, Spinazzola; Barella, Jorginho, Locatelli; Berardi, Immobile, Insigne
Players to Watch
Romelu Lukaku (Belgia)
Italia tentu harus mewaspadai Lukaku yang saat ada di daftar top skor sementara Euro 2020 dengan tiga gol. Ia hanya butuh dua lagi untuk menyamai perolehan Cristiano Ronaldo yang kini sudah tersingkir dari turnamen.
Ciro Immobile (Italia)
Keahlianya adalah menemukan timing yang tepat untuk mencetak gol. Ia seperti punya banyak cara untuk membuat para pemain lawan kelabakan dengan taktik menyelinapnya.
5 Pertandingan Terakhir Belgia
(28/06/21) Belgia 1-0 Portugal
(22/06/21) Finlandia 0-2 Belgia
(17/06/21) Denmark 1-2 Belgia
(13/06/21) Belgia 3-0 Rusia
(07/06/21) Belgia 1-0 Kroasia
5 Pertandingan Terakhir Italia
(27/06/21) Italia 2-1 Austria
(20/06/21) Italia 1-0 Wales
(17/06/21) Italia 3-0 Swiss
(12/06/21) Turki 0-3 Italia
(05/06/21) Italia 4-0 Ceko
Prediksi Indosport
Belgia (40%), Italia (60%)