x

Gagal Penalti, 3 Bintang Timnas Inggris Dapat Pelecehan Rasial

Senin, 12 Juli 2021 09:52 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Isman Fadil
Bukayo Saka dan Jack Grealish, dua penggawa Timnas Inggris di Euro 2020.

FOOTBALL265.COM – Gagal menjadi eksekutor penalti yang baik, tiga bintang timnas Inggris ini diketahui mendapatkan pelecehan rasial.

Marcus Rashford, Jadon Sancho, dan Bukayo Saka diketahui mendapatkan pelecehan rasial usai kegagalan mereka menjadi eksekutor penalti Inggris.

Baca Juga
Baca Juga

Tiga bintang Inggris tersebut dinilai menjadi biang kerok kegagalan Tiga Singa merengkuh trofi Euro pertama mereka sepanjang sejarah.

Baik Rashford, Sancho, maupun Saka dianggap bertanggung jawab atas kegagalan Inggris menjadi juara Euro di edisi kali ini.

Mereka bertiga lantas dirundung di dunia maya. Namun perundungan tersebut diketahui melampaui batas karena membawa isu rasial.

Ujaran rasial dan ofensif terhadap tiga bintang timnas Inggris itu mendapatkan kecaman dari Federasi Sepakbola Inggris (FA).

Baca Juga
Baca Juga

FA diketahui segera merilis pernyataan resmi mereka sesaat setelah Rashford, Sancho, dan Saka mendapatkan perundungan rasial dari para warganet di media sosial.

“Kami akan melakukan apapun untuk mendukung para pemain yang terdampak (perundungan rasial) dan bakal memberikan sanksi berat bagi mereka yang terlibat,” tulis FA dalam rilis resmi mereka.


1. Akan Diusut Serius

Bek sayap Inggris, Luke Shaw, merayakan gol ke gawang Italia dalam laga final Euro 2020, Senin (12/07/21) dini hari WIB.

Pelecehan rasial yang didapatkan oleh Rashford, Sancho, dan Saka tersebut mendapatkan perhatian serius dari Metropolitan Police Service (MPS) atau Kepolisian Metropolitan London.

Dalam pernyataan yang dirilis MPS melalui akun Twitter resmi mereka yang bernama @MetPoliceEvents, MPS menyatakan akan mengusut tuntas pelecehan rasial yang diterima oleh Rashford, Sancho, dan Saka.

“Kami menyadari ada sejumlah komentar ofensif dan rasis yang diarahkan ke media sosial para pesepakbola di Euro 2020. Pelecehan rasial tersebut tak bisa diterima, hal itu tak dapat ditolerir dan akan diinvestigasi,” tulis MPS dalam pernyataan resmi mereka.

Euro 2020Marcus RashfordTimnas InggrisBola InternasionalJadon SanchoBukayo SakaEuforia Eropa

Berita Terkini