x

Jaga-jaga Leno Hengkang, Arsenal Lirik Kiper Spesialis Degradasi

Kamis, 22 Juli 2021 02:00 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya

FOOTBALL265.COM – Arsenal membuat gebrakan menarik di musim panas ini, di mana The Gunners dilaporkan akan memboyong Aaron Ramsdale untuk gantikan Bernd Leno.

Arsenal terus membenahi skuatnya guna menyambut musim depan. Usai meresmikan dua pemain, kini klub asal London Utara tersebut berniat mendatangkan kiper yakni Aaron Ramsdale untuk menggantikan Bernd Leno.

Dua pemain yang telah diresmikan Arsenal yakni Nuno Tavares dan Albert Sambi Lokonga. Jika ditilik dari posisi yang keduanya mainkan, kedua pemain ini didatangkan untuk membenahi lini pertahanan.

Baca Juga
Baca Juga

Ya, lini pertahanan menjadi salah satu lini yang ingin diperkuat Arsenal. Revolusi di lini pertahanan ini pun turut menyasar posisi kiper.

Arsenal santer diberitakan siap mengeluarkan dana hingga 30 juta poundsterling (Rp596 miliar) untuk sosok Aaron Ramsdale yang tercatat sebagai kiper Sheffield United.

Ramsdale menjadi target seiring tak menentunya masa depan Leno. Pada April lalu, kiper berkebangsaan Jerman ini menolak membicarakan perpanjangan kontraknya yang akan habis pada 2023.

Baca Juga
Baca Juga

Selain diproyeksikan untuk menggantikan Leno, Ramsdale yang masih berusia 23 tahun itu bisa menjadi pelapis sepadan guna mengarungi musim depan.

Namun, gebrakan Arsenal ini banyak ditentang pendukungnya. Hal ini lantaran harga yang terbilang mahal untuk sekadar menjadi pelapis.

Selain itu, Aaron Ramsdale tak memiliki catatan apik. Tercatat, kiper berkebangsaan Inggris ini telah merasakan dua kali degradasi dalam dua musim terakhir yakni saat di Bournemouth pada 2019/20 dan Sheffield United pada 2020/21.


1. Kiper Spesialis Degradasi Lainnya

Kiper klub Liga Inggris, Arsenal, Bernd Leno.

Selain mengejar Ramsdale, Arsenal juga melirik opsi lain untuk menjadi pelapis sekaligus penerus andai Leno tak memperpanjang kontrak.

Salah satu kiper yang menjadi buruan adalah Sam Johnstone. Sama seperti Ramsdale, Johnstone juga baru saja merasakan degradasi bersama West Bromwich Albion di musim 2020/21 ini.

Bursa TransferArsenalBernd LenoSam JohnstoneSepak BolaBerita TransferBerita Bursa Transfer

Berita Terkini