x

Depak Sang Kapten, AC Milan Ajak Juventus Tukar Guling

Kamis, 12 Agustus 2021 08:05 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga

FOOTBALL265.COM - AC Milan berniat melakukan tukar guling dengan Juventus. Butuh gelandang baru, Rossoneri siap melepas kapten Alessio Romagnoli untuk dibarter Aaron Ramsey.

Situasi berbeda dialami dua tim raksasa Serie A Italia yakni Juventus dan AC Milan di bursa transfer musim panas ini. Rossoneri terbilang aktif dengan sudah mendatangkan enam pemain baru, sedangkan Bianconeri justru masih pasif.

Meski demikian, kedua tim ini kini berpotensi untuk berpeluang untuk bekerja sama di bursa transfer. Pasalnya, dilansir Calciomercato, Juventus dan AC Milan disebut mempertimbangkan untuk melakukan barter pemain.

Baca Juga
Baca Juga

Kedua pemain yang akan ditukar guling tersebut adalah bek tengah Alessio Romagnoli dari kubu Rossoneri, dan gelandang Aaron Ramsey dari kubu Bianconeri.

Seperti diketahui, Milan memang membutuhkan gelandang serang baru seiring kepergian Hakan Calhanoglu ke rival sekota, Inter Milan, saat kontraknya habis akhir musim lalu.

Di sisi lain, Romagnoli yang berstatus sebagai kapten tim tersingkir dari tim utama sejak paruh kedua musim lalu, akibat kedatangan Fikayo Tomori.

Keputusan manajemen klub untuk mempermanenkan Tomori pun diyakini akan membuat Romagnoli lebih sering diparkir musim ini.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara itu, Juventus memang sudah lama disebut ingin mendepak Aaron Ramsey yang gagal menunjukkan performa terbaik sejak didatangkan dari Arsenal pada bursa transfer musim panas 2019.

Di sisi lain, mereka membutuhkan tambahan bek tengah seiring kepergian Merih Demiral yang hijrah ke Atalanta dan makin tuanya Giorgio Chiellini serta Leonardo Bonucci.

Situasi inilah yang membuat kedua klub kini mempertimbangkan untuk membarter Aaron Ramsey dengan Alessio Romagnoli.


1. Bukan Opsi Barter Pertama untuk Romagnoli

Alessio Romagnoli, kapten AC Milan.

Lebih lanjut, laporan dari Calciomercato itu juga menyebut bahwa kedua pemain itu sama-sama dihargai 15 juta euro (Rp250 miliar).

Menariknya, ini bukan kali pertama nama Alessio Romagnoli dikabarkan bakal dibarter AC Milan ke Juventus. Beberapa waktu lalu, beredar kabar bahwa sang bek tengah hendak ditukar guling dengan winger Bianconeri, Federico Bernardeschi.

Namun, kabar tersebut kemudian mereda sebelum kini muncul skenario baru untuk membarter sang bek tengah dengan Aaron Ramsey.

Bursa TransferSerie A ItaliaAC MilanJuventusAaron RamseyAlessio RomagnoliBerita Liga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini