x

Harry Kane Terdaftar di Liga Konferensi Eropa, Mimpi Man City Terancam Buyar

Selasa, 17 Agustus 2021 01:24 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
Tottenham Hotspur telah mendaftarkan Harry Kane untuk ambil bagian di Liga Konferensi Eropa yang secara otomatis mengubur mimpi Manchester City.

FOOTBALL265.COM - Tottenham Hotspur telah mendaftarkan Harry Kane untuk ambil bagian di Liga Konferensi Eropa. Mimpi Manchester City untuk membajaknya pun makin jauh dari kenyataan.

Masa depan Harry Kane menjadi pergunjingan hangat sejak striker berusia 28 tahun itu menyatakan ingin angkat kaki dari Tottenham Hotspur.

Selama berminggu-minggu pula, satu persatu klub peminat menyerah kecuali Manchester City. Hingga detik ini, The Citizen belum ingin lempar handuk untuk memboyong Kane.

Baca Juga
Baca Juga

Manchester City dilaporkan sampai menyodorkan dua kali tawaran fantastis pada The Lilywhites. Pertama, mereka datang dengan mahar 100 juta poundsterling (setara hampir Rp2 Triliun).

Namun bos bos Tottenham Hospur, Daniel Levy, menolak mentah-mentah dan menegaskan 'Kane Not For Sale' alias tidak dijual.

Tak mau menyerah, The Citizen lantas datang dengan tawaran kedua. Kali ini mereka menaikkan mahar hingga 150 juta euro (Sekitar Rp2,5 triliun).

Ditambah lagi, Manchester City juga siap memberi sejumlah bonus menarik untuk menggoyahkan hati Levy agar bersedia melepas Kane.

Meski Levy kembali memberi penolakan, namun pria asal Inggris itu dikabarkan sempat berpikir dua kali. Gosipnya, ia sempat mau membiarkan Kane pergi, namun Levy masih tak rela lantaran belum menemukan pengganti yang sepadan.

Baca Juga
Baca Juga

Bukannya semakin surut, rumor kian panas setelah Kane dicoret dari daftar skuad The Lilywhites saat bentrok dengan The Citizen Minggu (16/08/21).

Absennya Kane disinyalir jadi sinyal kuat bahwa ia akan angkat kaki dari London Utara sebelum saga transfer ditutup akhir bulan ini.


1. Resmi Didaftarkan di Liga Konferensi Eropa

Pemain Tottenham, Harry Kane saat mencetak gol ke gawang Sheffield di Liga Inggris

Namun spekulasi hengkangnya Kane tampaknya jauh dari kata terwujud setelah Tottenham Hotspur kembali memasukkan Kane dalam daftar skuad.

The Lilywhites resmi mendaftarkan Kane dalam Liga Konferensi Eropa. Ia akan ambil bagian pada partai play-off kontra Pacos de Ferreira akhir pekan ini.

Kane juga akan kembali merumput di Premier League saat Tottenham Hotspur memainkan lawatannya ke markas Wolves akhir pekan ini.

Meski kans The Citizen kian menipis, namun belum berarti tertutup. Sesuai aturan UEFA, jika Kane terdaftar di Liga Konferensi Eropa, dia masih bisa bermain untuk tim mana pun yang mentas di Liga Champions.

Bursa TransferManchester CityTottenham HotspurHarry KaneDaniel LevyBerita Bursa TransferUEFA Conference League

Berita Terkini