Gantikan Lionel Messi dengan Pemain Muda, Barcelona Minta Fans Bersabar
FOOTBALL265.COM - Pelatih Ronald Koeman meminta agar suporter Barcelona tidak mengharapkan sukses instan pasca kepergian Lionel Messi pada musim ini. Dia ingin agar mereka bersabar karena timnya banyak dihuni pemain-pemain muda.
Kehilangan Messi yang sudah mencetak 672 gol dan 305 assist dari 778 penampilan di Barcelona disebut Koeman tidak akan pernah mudah diatasi. Meski demikian ia cukup yakin dengan potensi skuatnya saat ini.
Termasuk Pedri, Ansu Fati, Yusuf Demir, dan Eric Garcia, setidaknya ada sebelas pemain yang masuk kategori di bawah usia 23 tahun di Camp Nou. Apabila dimatangkan dengan benar, bukan mustahil keseluruhannya sukses jadi pilar era pasca-Messi.
Barcelona sendiri bukannya tidak mau menggantikan Lionel Messi dengan pemain bintang kenamaan, namun situasi ekonomi mereka sedang buruk.
Butuh kerelaan sejumlah pemain senior untuk memotong gaji mereka sebelum Memphis Depay, rekrutan gratis musim ini, bisa didaftarkan secara resmi.
"Saya mengerti perasaan fans, namun keuangan kami memang begini adanya. Frustrasi itu wajar, tapi tetap harus realistis. Mustahil kami bersaing dengan Paris Saint-Germain, Manchester City, atau Manchester United," papar Ronald Koeman kepada Diario Sport.
"Itulah kenyataan yang harus diterima. Barcelona tetap punya mental juara tapi untuk sejajar dengan klub-klub lain masih sulit. Kami baru saja kehilangan pemain terbaik dunia dan kini ekspektasi harus diturunkan," cetusnya.
"Saat ini Barcelona sedang membangun tim untuk masa depan. Pedri akan jauh lebih matang saat usianya 24 tahun dan kini ia masih remaja. Kami punya visi tapi tetap butuh waktu," tambah pelatih berpaspor Belanda tersebut.
1. Cukup Memuaskan
Per Senin (20/8/21), Barcelona punya hasil tidak terlalu buruk untuk ukuran tim yang baru saja kehilangan kapten, bintang, dan separuh identitas mereka. Blaugrana mampu mengumpulkan tujuh poin dari tiga jornada di ajang LaLiga Spanyol.
Terbaru, Barcelona menang tipis 2-1 atas Getafe dalam pertandingan pekan ketiga LaLiga Spanyol 2012-2022. Sergi Roberto dan Memphis Depay menjadi pahlawan kemenangan tim, dini hari tadi.
Seperti kata Koeman, Barcelona masih belum bisa memulihkan status finansial mereka yang berada di garis merah akibat hutang peninggalan era kepresidenan Josep Maria Bartomeu.
Di bursa transfer yang tersisa beberapa hari sebelum penutupan pada 1 September mendatang, tampaknya tidak akan ada pemain baru lagi yang bakal datang.