Nasib Sial Cavani, Usai Nomor 7 'Direnggut' Kini Dilarang Main untuk Uruguay
FOOTBALL265.COM – Nasib sial dialami Edinson Cavani musim ini. Setelah merelakan nomor punggung 7 miliknya diambil alih Cristiano Ronaldo, kini dirinya dilarang bermain untuk Timnas Uruguay.
Cavani telah menyerahkan nomor punggung 7 yang dikenakannya di Manchester United untuk Cristiano Ronaldo yang bergabung kembali usai meninggalkan Juventus musim panas ini.
Sebagai gantinya, mantan pemain Paris Saint-Germain ini memakai nomor punggung 21. Nomor yang sama seperti yang ia kenakan di Timnas Uruguay.
Pemakaian nomor punggung baru ini sejatinya tidak jadi masalah pelik bagi Cavani. Namun, beberapa pihak menyatakan perubahan nomor setelah kompetisi liga berjalan sangatlah aneh.
Pasalnya, Cavani tampil secara resmi dengan nomor punggung 7 untuk Manchester United di pekan ke-3 Liga Inggris 2021/22 kontra Wolverhampton Wanderers (Wolves), Minggu (29/08/21).
The Red Devils sengaja meminta dispensasi kepada otoritas Liga Inggris agar diperbolehkan mengganti nomor demi membuat Ronaldo yang telah dianggap legenda mengenakan nomor ikoniknya itu.
Belum selesai pro dan kontrak soal nomor punggung 7 tersebut, Cavani harus kehilangan kesempatan membela negaranya di jeda internasional.
Dilansir dari Onefootball, pemain berusia 34 tahun itu termasuk di antara 50 pemain yang terdampak oleh keputusan bulat Liga Inggris untuk tidak melepas pemain ke negara-negara dalam daftar merah perjalanan ke Inggris.
Aturan di Inggris menyebutkan bahwa seseorang harus menjalani karantina 10 hari setibanya di Inggris lagi usai bepergian dari negara daftar merah. Aturan ini berlaku untuk semua orang dan atlet tanpa 19.
Uruguay, negara asal Cavani, merupakan salah satu negara yang masuk dalam daftar merah pemerintah Inggris di tengah pandemi COVID-19.
1. Cavani Merasa Kesal Tak Bisa Bela Uruguay, tapi...
Cavani tentu saja merasa kesal dengan aturan tersebut karena itu berarti dia tidak bisa membela Timnas Uruguay di Kualifikasi Piala Dunia 2022.
“Kami dihadapkan pada keputusan yang dibuat dalam organisasi turnamen dan liga tertentu dan salah satu dari dua keputusan tersebut telah merugikan kami,” kata Cavani kepada AUFTV.
“Kami menghimpun kekayaan dengan mengenakan jersey tim nasional,” Cavani menegaskan.
Cavani sendiri telah membicarakan hal ini dengan pelatih timnas Oscar Tabarez dan menjelaskan mengapa dia memilih bertahan di Manchester.
"Saya bilang kepada Profesor (Pelatih Uruguay Oscar Tabarez): Saya akan mati-matian membela timnas, tapi saya juga harus membuat keputusan karena situasinya serba sulit di sini."
"Saya tidak diizinkan untuk berlatih setelah itu dan bahkan tidak diperbolehkan memilih antara klub dan timnas. Saya sangat ingin membela timnas." ujar Edinson Cavani.
Timnas Uruguay dijadwalkan menjalani lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan menghadapi Bolivia pada hari Senin (06/09/21) pagi WIB, dilanjutkan kontra Ekuador empat hari kemudian.