Ini Alasan Persib Tetap Bisa Turunkan 5 Pemainnya yang Dipanggil Timnas di Liga 1
FOOTBALL265.COM - Lima pemain Persib Bandung, belum bergabung dengan Timnas Indonesia yang menggelar pemusatan latihan atau training center (TC) di Jakarta, 19 hingga 30 September 2021.
Kelima pemain Persib yang mendapat panggilan untuk bergabung dengan Timnas Indonesia, yakni yakni Bayu Mohamad Fiqri, Ezra Harm Ruud Walian, Febri Hariyadi, M. Aqil Savik dan Victor Igbonefo.
Menurut pelatih Persib, Robert Rene Alberts, kelima pemain tersebut belum bergabung dengan Timnas Indonesia, pasalnya ada kebijakan dari PSSI yakni bagi klub yang pemainnya di panggil lebih dari empat, maka mereka boleh berlatih kembali dengan timnya tiga hari menjelang pertandingan.
Persib sendiri setelah pertandingan mengahadapi Bali United, Sabtu (18/09/21) akan berhadapan dengan Borneo FC pada pekan keempat kompetisi BRI Liga 1 2021-2022, Kamis (23/09/21).
"Ya Teddy (Direktur PT Persib Bandung Bermartabat) sudah berkomunikasi dengan tim nasional, dan PSSI dengan jelas menyatakan bahwa tim yang lebih dari empat pemainnya terpilih oleh tim nasional tidak perlu melepas pemain tersebut tiga hari sebelum pertandingan," kata Robert Alberts, Senin (20/09/21).
"Jadi itu artinya pemain tetap tinggal bersama kami dan melakukan persiapan. Jangan lupa bahwa jika 5 pemain dipanggil ke tim nasional maka itu akan memberikan dampak yang besar. Jadi itu keputusan yang bagus," ucapnya menambahkan.
1. Sudah Jalin Kesepakatan dengan Timnas Indonesia
Mantan pelatih PSM Makassar ini menambahkan, setelah menghadapi Borneo FC pemain Persib tersebut akan bergabung dengan Timnas, Jumat (24/09/21) untuk mengikuti pemusatan latihan.
Setelah satu hari bersama Timnas, pemain tersebut akan kembali berlatih bersama skuat Maung Bandung, pasalnya Persib akan melakoni pertandingan pekan kelima BRI Liga 1 2021-2022 menghadapi Tira Persikabo, Senin (27/09/21).
"Kami sudah menjalin kesepakatan dengan tim nasional bahwa setelah pertandingan tanggal 23, keesokan harinya yaitu tanggal 24 mereka bisa pergi selama satu hari ke tim nasional. Setelah itu mereka harus kembali karena akan melakukan persiapan di pertandingan tanggal 27," jelas Robert Alberts.