Krisis Finansial Masih Jadi Soal, 4 Bintang Inter Milan Terancam Ditumbalkan
FOOTBALL265.COM - Sebanyak empat bintang Inter Milan terancam menjadi ‘tumbal’ imbas dari krisis finansial yang masih menjadi persoalan klub.
Inter Milan terancam harus kembali kehilangan empat pilar utamanya imbas dari krisis finansial yang hingga saat ini masih menjadi persoalan utama klub.
Laporan dari Gazzetta dello Sport menyebutkan bahwa Inter Milan kemungkinan besar akan kembali melepas bintang andalannya di bursa transfer periode mendatang.
Inter Milan harus rela melepas empat bintangnya, yakni Nicolo Barella, Milan Skriniar, Lautaro Martinez, dan Alessandro Bastoni andaikata mereka gagal melunasi pinjaman serta hutang yang dimiliki oleh pemiliknya, Suning Group.
Namun jika Inter Milan mampu melunasi tanggungan yang menjadi tanggung jawab mereka itu, Barella, Skriniar, Lautaro, dan Bastoni dipastikan masih akan tetap merumput di bawah panji Nerazzurri.
Penjualan keempat bintang tersebut kabarnya bisa melebihi nominal transfer yang diterima oleh Inter Milan kala melepas Romelu Lukaku (Chelsea) dan Achraf Hakimi (Paris Saint-Germain).
Nantinya hasil penjualan Nicolo Barella, Milan Skriniar, Lautaro Martinez, dan Alessandro Bastoni tersebut akan digunakan untuk membuat neraca finansial Inter Milan menjadi lebih stabil.
1. Eksodus Bintang
Jika empat bintang di atas jadi pergi dari Inter Milan, eksodus para bintang Nerazzurri dari Giuseppe Meazza tak bakal terhindarkan.
Eksodus bintang tersebut musim lalu telah menelan salah dua pemain terbaik yang berkontribusi atas gelar scudetto untuk Inter Milan, yakni Lukaku dan Hakimi.