Stadion Terbakar, Bagaimana Nasib Laga Inggris vs Andorra?
FOOTBALL265.COM - Laga Inggris vs Andorra di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 akan tetap dilanjutkan meskipun stadion mengalami kebakaran pada, Jumat (08/10/21) sore waktu setempat.
Sumber api diperkirakan bermula dari percikan api tukang las yang sedang bekerja menggarap gantry untuk liputan TV. Sontak bangunan tersebut langsung terbakar. Api menyebar ke ruang istirahat tuan rumah dan rumput sintetis di sisi lapangan.
Untungnya kobaran api tidak melahap seluruh permukaan lapangan. Meski demikian, ada puing-puing api di lapangan rumput sintetis.
Sebagian kecil dari lapangan telah rusak karena suhu panas yang ekstrem. Ruang istirahat tim tuan rumah akhirnya harus dilebur. Sementara layar VAr masih aman dan tidak mengalami kerusakan.
Dilansir dari The Sun, tidak ada orang yang terluka dalam insiden tersebut. Awan asap hitam mengepul ke udara dan mengelilingi blok flat yang menghadap ke stadion berkapasitas 3.000 tempat duduk.
Petugas pemadam kebakaran segera datang dan memadamkan api pada pukul 16.17 waktu setempat. Andorra telah mengkonfirmasi bahwa laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 kontra Inggris akan tetap berlangsung.
1. Pengakuan Saksi Mata Saat Insiden Kebakaran Terjadi
Juru bicara klub Andorra telah memberikan komentar seputar kebakaran di Stadion Estadi Nacional.
"Tidak ada kerugian pribadi yang dilaporkan, hanya kerusakan material. Jadwal akan tetap berjalan sesuai rencana dan pertandingan tetap berjalan," ujar sang juru bicara.
Kebakaran terjadi hanya beberapa jam setelah Inggris berlatih di lapangan dan tak lama setelah Southgate dan Kieran Trippier meladeni interview sebuah media.
Presenter Sky Sports Rob Dorsett, yang berdiri di sisi lain lapangan, memberikan kabar terbaru secara langsung tentang rencana Inggris ketika kebakaran terjadi.
"Telah terjadi adegan yang benar-benar mengkhawatirkan dan saat-saat yang mengkhawatirkan di sini. Ada panas yang sangat hebat di sisi stadion dan saya bisa melihatnya. Kobaran api telah merusak lapangan," ujar Dorsett.
"Tetapi bagaimanapun kerusakan pada lapangan yang harus dinilai oleh ofisial sebelum mereka memutuskan apakah aman dan pantas untuk bermain di area itu. Tapi mungkin fakta yang paling penting untuk dilaporkan adalah bahwa tidak ada yang terluka akibat kebakaran itu," sambungnya lagi.