x

Kepingan Puzzle Terakhir Tuchel untuk Bawa Chelsea Juara Liga Inggris

Senin, 18 Oktober 2021 19:31 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor:

FOOTBALL265.COMThomas Tuchel diyakini bakal membawa Chelsea menjadi juara Liga Inggris 2021/22 usai menemukan sosok yang menjadi kepingan puzzle terakhirnya.

Kepingan puzzle terakhir Chelsea itu akhirnya ditemukan oleh Tuchel dalam lawatannya ke Brentford Community Stadium, markas Brentford, pada pekan ke-8 Liga Inggris 2021/22, Sabtu (16/10/21) kemarin.

Baca Juga
Baca Juga

Sosok yang menjadi kepingan puzzle terakhir Tuchel untuk bisa membawa Chelsea menjadi kampiun Liga Inggris musim ini adalah Edouard Mendy.

Chelsea diketahui berhasil menang dengan skor tipis 0-1 atas Brentford, Jika bukan karena Mendy, tim tuan rumah dipastikan bakal membuat Chelsea gigit jari.

Mendy berhasil tampil gemilang dan mementahkan beberapa peluang emas yang dimiliki oleh Brentford. Mengamankan 3 poin penuh untuk Chelsea bawa pulang.

Kiper timnas Senegal yang didatangkan dari Rennes ini sukses mencatkan 20 clean sheets dalam 38 penampilannya bersama Chelsea di Liga Inggris.

Baca Juga
Baca Juga

“Kontribusi (Edouard) Mendy di bawah mistar Chelsea sungguh luar biasa. Ia bisa memberikan ketenangan sejak didatangkan dari Rennes tahun lalu,” tutur Peter Crouch dilansir dari Daily Mail.

Eks striker timnas Inggris itu melanjutkan jika Chelsea berpeluang besar keluar sebagai juara Liga Inggris 2021/22 mengingat semua tim yang berhasil menjadi kampiun selalu memiliki sosok kiper tangguh di bawah mistar.


1. Kokoh di Puncak Klasemen Liga Inggris

Edouard Mendy, kepingan puzzle terakhir Thomas Tuchel untuk membawa Chelsea menjadi juara Liga Inggris musim ini.

Kemenangan tipis 1-0 atas Brentford itu menjadi kemenangan penting bagi Chelsea. Raihan 3 poin penuh itu membuat The Blues kokoh di puncak klasemen sementara Liga Inggris 2021/22.

Chelsea untuk sementara berada di puncak klasemen Liga Inggris 2021/22 dengan koleksi 19 poin. Unggul 1 poin dari Liverpool yang menempel ketat di posisi ke-2.

ChelseaThomas TuchelLiga InggrisEdouard Mendy

Berita Terkini