x

Tolak Bela Timnas Indonesia, Media Asing Sebut Permintaan Maaf Elkan Baggott ke PSSI Sudah Terlambat

Selasa, 26 Oktober 2021 02:55 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Media Asing Sebut Permintaan Maaf Elkan Baggott ke PSSI Sudah Terlambat.

FOOTBALL265.COM - Beberapa hari ini fans Garuda sedang dihebohkan dengan kabar dari PSSI yang menyebut kalau Elkan Baggott telah menolak membela timnas Indonesia.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule menyebut kalau PSSI sudah beberapa kali menghubungi Elkan Baggott agar mau membela timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong.

Baca Juga
Baca Juga

Namun, bek tengah milik klub Inggris, Ipswich Town tersebut tidak merespon pemanggilan tersebut dan Iwan Bule menduga kalau ia tertarik untuk membela negara lain.

"Elkan Baggott itu sudah beberapa kali dihubungi. Tapi, tampaknya dia tidak mau membela timnas kita," ucap Iwan Bule selepas mengikuti kegiatan rapat bersama Menpora Zainudin Amali.

"Dulu waktu mau masuk timnas Indonesia U-19 ngejar-ngejar kami, tapi sekarang dipanggil timnas yang ada mereka tidak respons."

"Kelihatannya ya begitu (memilih timnas negara lain) karena dia sudah beberapa kali kami kontak," tuturnya menambahkan.

Kabar tersebut lantas memancing amarah para fans timnas Indonesia. Mereka kemudian langsung menyerang Instagram Elan Baggott hingga akun resmi Ipswich Town.

Baca Juga
Baca Juga

Tidak butuh waktu lama, Elkan Baggott kemudian bersurat ke PSSI dan menyampaikan permintaan maaf. Namun media Asing, Vocketfc, menilai kalau permintaan maafnya sudah terlambat.

"Sayangnya, permintaan maaf Elkan Baggott sedikit terlambat. Andai lebih cepat, dia mungkin kini sudah diminta terbang ke Tajikistan untuk membela Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2022," tulis Vocketfc.


1. Bunyi Permintaan Maaf Elkan Baggott

Bunyi Permintaan Maaf Elkan Baggott Kepada PSSI.

"Saya meminta maaf yang sedalam-dalamnya karena tak menghadiri Pemusatan Latihan di Dubai. Alasannya saat itu pemerintah Inggris dan klub saya menyarankan untuk tak hadir karena situasi COVID-19 di Dubai sangat buruk," tulis surat Elkan Baggott kepada PSSI.

"Jika saat itu melakukan perjalanan, maka saya bisa mendapat risiko. Saat ini situasinya sudah jauh lebih baik di Inggris maupun di Indonesia, di mana sudah banyak orang yang mendapat vaksin."

"Sekarang saya siap untuk membela dan memberikan segalanya buat timnas untuk membantu ke tempat yang selayaknya. Semoga bisa mengerti alasan saya," imbuhnya.

PSSITimnas IndonesiaIpswich TownBola InternasionalElkan BaggottShin Tae-yong

Berita Terkini