x

Top 5 News: Debut Gemilang Rahmad Darmawan di RANS Cilegon, Milan Boyong Trio Wonderkid

Kamis, 18 November 2021 07:06 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga

FOOTBALL265.COM – Berikut top 5 news Indosport sepanjang Rabu (17/11/21). Rahmad Darmawan raih debut apik di RANS Cilegon, AC Milan boyong 3 wonderkid di bursa transfer Januari.

Berbagai berita yang menarik pembaca INDOSPORT yang terangkum dalam Top 5 News antara lain soal debut memuaskan Rahmad Darmawan sebagai pelatih baru klub Liga 2, RANS Cilegon FC.

Selain itu, ada pula kabar dari AC Milan yang memboyong 3 pemain muda sekaligus di bursa transfer musim dingin.

Baca Juga
Baca Juga

Berikut Top 5 News tersebut:

1. Debut Gemilang Rahmad Darmawan di RANS Cilegon FC

RANS Cilegon FC sukses meraih kemenangan saat menghadapi Perserang Serang dalam laga lanjutan Liga 2 2021 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Selasa (16/11/21).

Hasil ini pun menjadi debut gemilang bagi sang juru taktik, Rahmad Darmawan. Pasalnya, pria yang akrab disapa Coach RD itu baru saja membesut RANS Cilegon FC mengantikan Bambang Nurdiansyah.

Baca selengkapnya (klik di sini).

2. Tiga Pemain Timnas Indonesia yang Tampil Gemilang saat Dikalahkan Afghanistan

Bermain di Stadion Gloria, Turki, Timnas Indonesia harus menelan kekalahan dalam dalam laga FIFA Matchday dengan skor tipis 0-1 atas Afghanistan, sebagai persiapan jelang Piala AFF akhir tahun ini.

Indonesia sejatinya bisa mengimbangi permaianan Afghanistan, tapi akhirnya kebobolan di menit ke-85. Meski demikian, ada 3 pemain timnas Indonesia yang tampil gemilang di laga itu. Siapa saja?

Baca selengkapnya (klik di sini).

Baca Juga
Baca Juga

3. AC Milan Boyong 3 Pemain Muda di Bursa Transfer Musim Dingin

Tampil gemilang di Liga Italia musim ini, AC Milan masih belum puas dan berusaha meningkatkan kualitas skuat. Tidak tanggung-tanggung, Rossoneri bahkan memboyong 3 pemain muda sekaligus di bursa transfer Januari.

Pemain pertama yang sudah diresmikan adalah Bobby Murphy Omoregbe, seorang bocah 18 tahun yang bermain untuk klub Serie D, Borgosesia Calcio.

Baca selengkapnya (klik di sini)


1. Pelatih Baru Timnas Indonesia U-18

Bima Sakti jadi caretaker sementara timnas Indonesia U-18.

4. Shin Tae-yong Sibuk, Timnas Indonesia U-18 Punya Pelatih Baru

Shin Tae-yong diketahui sibuk memimpin timnas Indonesia senior yang tengah menjalani training camp di Turki demi mempersiapkan diri menghadapi Piala AFF akhir tahun ini.

Akibatnya, ia pun harus melepas sementara peran sebagai pelatih timnas Indonesia U-18 demi fokus memimpin timnas senior. PSSI pun kemudian menunjuk pelatih caretaker untuk menangani timnas Indonesia U-18 yang sudah sedang training camp di Turki.

Baca selengkapnya (klik di sini).

5. Ronaldo Kwateh, Pemain MU Berdarah Indonesia Dilirik Tim Luar Negeri

Ronaldo Joybera Kwateh, pesepak bola muda andalan Madura United di Liga 1 2021/22, ternyata beberapa waktu lalu sempat dilirik tim luar negeri.

Putra Roberto Kwateh dengan wanita Indonesia ini tengah dipanggil PSSI untuk mengikuti TC dan seleksi timnas Indonesia U-18 di Turki. Meski demikian, sang ayah menyebut putranya sempat didekati klub luar negeri.

Baca selengkapnya (klik di sini).

AC MilanRahmad DarmawanRans Nusantara FCBima Sakti TukimanTimnas IndonesiaAfghanistan#Top5NewsBerita Timnas IndonesiaRonaldo Kwateh

Berita Terkini