x

Apesnya Isco, Tak Cuma Ditendang Tapi Juga Jadi Alat Barter Real Madrid

Senin, 22 November 2021 14:06 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
Nasib apes tampaknya bakal segera dialami Isco. Selain ditendang dari Santiago Bernabeu, gelandang 29 tahun tersebut juga jadi alat barter Real Madrid.

FOOTBALL265.COM - Nasib apes tampaknya bakal segera dialami Isco. Selain ditendang dari Santiago Bernabeu, gelandang 29 tahun tersebut juga jadi alat barter Real Madrid

Kabar Isco meninggalkan Los Blancos memang santer beredar lantaran kontraknya kadaluarsa hingga 30 Juni 2022 alias tinggal semusim lagi.

Terlebih pelatih anyar Real Madrid, Carlo Ancelotti juga enggan menggaransi Isco untuk tampil starter. Don Carlo pun memberi lampu hijau pada Los Blancos untuk melego Isco.

Baca Juga
Baca Juga

Real Madrid makin yakin untuk kehilangan eks Malaga tersebut lantaran Isco sering dibekap cedera. Tercatat musim ini, ia baru mentas sebanyak 7 pertandingan di LaLiga Spanyol.

Baca Juga
Baca Juga

Selain itu, musim ini ia juga minim kontribusi. Tercatat Isco baru menyumbang 1 assist untuk Los Blancos. Hal tersebut seolah menunjukkan jika Isco makin menurun kualitasnya dari musim ke musim.

Tak pelak jika saat ini namanya masuh dalam daftar jual pemain yang bakal dilepas Los Blancos. Berbeda dengan pemain lain yang direncanakan ditendang, Isco ternyata juga jadi alat barter transfer Wesley Fofana.


1. Nasib Isco

William Saliba dan Wesley Fofana.

Menurut laporan dari outlet Catalan El Nacional, Isco tak hanya bakal masuk daftar jual Real Madrid tapi ia juga dijadikan alat barter Wesley Fofana.

Diketahui jika Los Blancos tengah getol-getolnya memburu Fofana. Bek berusia 20 tahun tersebut diproyeksikan untuk menambal kepergian Sergio Ramos dan Raphael Varane.

Kedatangan Fonana juga bakal memperkuat sektor pertahanan Los Blancos mengingat saat ini pos bek tengah yang berkualitas hanya diisi oleh David Alaba.

Dan untuk mewujudkan transfer Fonana, Real Madrid memasukkan Isco sebagai pelican kesepakatan. Kabarnya, Real Madrid bakal melayangkan proposal uang tunai 40 juta euro plus Isco untuk mendaratkan Fofana ke Santiago Bernabeu.

Kans Los Blancos untuk membawa Fofana terbilang gampang-gampang susah. Meski Leicester City bakal tergoda lantaran mereka butuh gelandang kreatif, namun para peminat Fofana juga tak sedikit.

Tercatat ada Chelsea yang juga meminati Fofana untuk mengantisipasi kepergian Antonio Rudiger. Belum lagi Manchester United dan Newcastle United yang punya finansial tak terbatas bisa menggoyahkan hati Leicester City yang lebih membutuhkan dana segar.

Bursa TransferReal MadridLeicester CityIscoBerita Bursa TransferWesley Fofana

Berita Terkini