Jelang Liga Champions, Jordi Alba Beberkan Gaya Melatih Xavi yang Istimewa
FOOTBALL265.COM – Jelang laga kontra Benfica di pertandingan ke-5 Liga Champions 2021/22, Jordi Alba beberkan gaya melatih Xavi Hernandez di Barcelona.
Xavi akan melakoni debutnya sebagai pelatih Barcelona di Liga Champions kala menjamu Benfica di Camp Nou, Rabu (24/11/21) dini hari WIB.
Jelang laga debutnya sebagai pelatih Barcelona di Liga Champions kontra Benfica, eks rekan setim yang sekarang menjadi anak asuhnya, Jordi Alba, membeberkan gaya melatih Xavi yang dianggap sangat istimewa.
“Sesi latihan (di bawah arahan Xavi Hernandez) sangat menyenangkan. Kami sangat bahagia,” tutur Alba dilansir dari Goal International.
“Dia (Xavi) bicara pada semua pemain, terutama mereka yang tidak bermain. Sesuatu yang positif bagi tim untuk kembali memiliki kepercayaan diri lagi,” lanjutnya.
Dalam kesempatan yang sama, Alba juga menyatakan jika dirinya siap tampil pada laga ke-5 kontra Benfica di Liga Champions 2021/22 sebaik-baiknya untuk membuat legenda Barcelona itu bangga.
“(Keberadaan Xavi sebagai pelatih Barcelona) merupakan motivasi tambahan untuk saya. Saya akan berusaha sekuat tenaga untuk membuat dirinya bangga. Itu misinya,” pungkas Alba.
1. Barcelona Belum Aman
Tersisa dua laga termasuk laga ke-5 Liga Champions 2021/22 kontra Benfica, posisi Barcelona belumlah aman untuk bisa mengamankan satu tiket ke babak 16 besar.
Saat ini Barcelona berada di posisi ke-2 Grup E Liga Champions 2021/22 dengan 6 poin. Terpaut 2 poin dari Benfica di posisi ke-3 dan 6 poin dari Bayern Munchen yang telah memastikan diri untuk tampil di babak 16 besar.