Prediksi Liga 1: Madura United vs Persik Kediri, Momentum Kebangkitan
FOOTBALL265.COM - Duel Madura United kontra Persik Kediri dalam Derby Jatim pada pekan ke-13 Liga 1 2021-2022, Rabu (24/11/21) akan menjadi momentum tepat untuk segera bangkit dari keterpurukan.
Ya, kedua tim saat ini tengah menjadi pesakitan di Liga 1. Keduanya sama-sama mengecap kekalahan pada pekan sebelumnya.
Persik takluk dengan cara dramatis dengan skor 2-3 dari Arema FC pekan lalu. Kekalahan yang membuat Tim Macan Putih tak pernah menang dalam 4 laga terakhir.
Sedangkan Tim Laskar Sape Kerrab tak pernah menang dalam 3 laga. Bahkan, kisah MU lebih tragis lagi pasca menelan kekalahan tipis 0-1 akibat penalti kontra Persebaya.
Maka dari itu, kedua tim bakal mengejar kencang tiga angka guna memungkasi tren negatif. Terlebih, posisi mereka juga bersanding mesra di papan bawah.
Madura United jelas menginginkan poin penuh untuk beranjak dari urutan 15 dengan baru mengoleksi 11 poin. Sedangkan Persik berada tepat di bawah MU dengan 1 poin lebih sedikit.
Menimbang performa dan materi pemain, kemungkinan besar laga akan berlangsung seimbang. Namun demikian, kedua tim masih akan tampil tanpa kekuatan terbaiknya.
Persik setidaknya kehilangan Vava Mario Yagalo yang cedera, plus Ahmad Agung Setiabudi yang membela Timnas. Namun, lini serang yang dihuni Youssef Ezzejjari berada dalam konfidensi tinggi dengan konsisten mencetak gol.
Sementara MU sebaliknya, lini serang macet namun masih tangguh di sektor pertahanan. Sudah begitu, Rafael Silva sebagai tumpuan gol utama harus absen akibat sanksi kartu merahnya.
Prakiraan Pemain:
Madura United (4-3-3): 20-Muhammad Ridho; 5-Jaimerson Xavier, 55-Kim Jin-sung, 6-Andik Rendika Rama 26-Novan Sasongko; 10-Slamet Nur Cahyo, 4-Asep Berlian, 50-Hugo Gomes; 12-Haris Tuharea, 91-David Laly, 11-Silvio Escobar
Persik Kediri (4-3-3): 31-Dikri Yusron; 5-Arthur Felix, 23-Aldo Claudio, 3-Dany Saputra, 37-Agil Munawar; 6-Bayu Otto, 11-Ady Eko Jayanto, 92-Dionatan Machado; 13-Faris Aditama, 17-Antoni Putro Nugroho, 99-Youssef Ezzejjari
1. Player To Watch
Hugo Gomes (Madura United)
Jaja, begitu Hugo Gomes Dos Santos Silva disapa, menjadi sentral permainan Madura United. Perannya pun tak tergantikan di lini tengah sepanjang 12 pekan kompetisi berjalan.
Suplai bola maupun eksekusi bola mati menjadi kualitas terdepan dari eks playmaker timnas Brasil U-20 ini. Jaja sudah memberi bukti melalui kontribusi 3 gol beserta 2 assist bagi MU.
Dionatan Machado (Persik Kediri)
Kubu Persik pun punya Machado dalam hal suplaier bola akurat menuju lini serang. Tinga, sapaan akrab playmaker Brasil ini, punya spesialisasi sepadan dengan Jaja.
Sempat absen akibat cedera pada awal musim, Tinga perlahan memberi bukti sepadan mengapa Persik merekrutnya. Dalam 7 pekan terakhir, peran Tinga tak tergantikan di lini tengah dengan kontribusi 1 gol dan 3 asisst.
5 Pertandingan Terakhir:
(20/11/21) Persebaya Surabaya 1-0 Madura United (Liga 1)
(6/11/21) Madura United 1-2 Persita Tangerang (Liga 1)
(1/11/21) Madura United 1-2 Arema FC (Liga 1)
(27/10/21) Persiraja Aceh 1-2 Madura United (Liga 1)
(22/10/21) Madura United 2-3 Persija Jakarta (Liga 1)
5 Pertandingan Terakhir:
(19/11/21) Persik Kediri 2-3 Arema FC (Liga 1)
(6/11/21) Persiraja Aceh 1-1 Persik Kediri (Liga 1)
(30/10/21) Persik Kediri 2-2 Persija Jakarta (Liga 1)
(25/10/21) Persela Lamongan 1-0 Persik Kediri (Liga 1)
(21/10/21) Persik Kediri 4-2 Persipura Jayapura (Liga 1)
Head To Head:
(3/4/21) Persik Kediri 2-1 Madura United (Menpora)
Prediksi INDOSPORT:
Madura United menang: 25%
Imbang: 50%
Persik menang: 50%