Cinta Indonesia, Sandy Walsh Ngaku Suka Gado-gado dan Lemper: Kayak Sushi!
FOOTBALL265.COM - Pesepak bola keturunan Indonesia di Eropa, Sandy Walsh, mengaku sudah mencicipi berbagai kuliner lokal, salah satunya gado-gado dan lemper.
Belakangan, beredar kabar PSSI akan segera memproses berkas naturalisasi Sandy Walsh agar sepenuhnya menjadi WNI dan bisa membela timnas Indonesia.
Sandy Walsh sendiri mengaku mantap memutuskan memilih jadi warga negara Indonesia, karena nasihat dari sang kakek dan nenek yang berasal dari Yogyakarta.
Meski saat ini berpaspor Belanda dan tinggal di Belgia, Sandy Walsh dan keluarga nampaknya masih cinta dengan kuliner khas Indonesia, yaitu gado-gado.
"Saya sih sangat suka gado-gado, dan saya juga pernah makan yang kayak sushi tapi versi Indonesia," ungkap Sandy Walsh saat menjadi bintang tamu di Youtube KR TV.
"Ya lemper, saya sangat suka itu, sama nasi goreng, nenek saya suka masak itu. Setiap minggu kita makan makanan Indonesia, sejak dua tahun terakhir," curhat Sandy.
Bahkan, meski lahir dan besar di Belanda, sang ibu dari Sandy Walsh, Brigitta Portier kerap menyajikan menu khas Tanah Air, berkat warisan resep dari sang nenek.
"Kita pergi ke toko Asia deket rumah orang tua saya, kita beli makanan Indonesia tiap minggu. Ibu saya menyediakan masakan Indonesia di piring," tuntas Sandy Walsh.
1. Selangkah Lagi jadi WNI
Kabarnya, Sandy Walsh selangkah lagi bakal menjadi warga negara Indonesia (WNI), sekaligus bisa memperkuat timnas Indonesia di ajang internasional.
Sebab, PSSI mengakui saat ini sedang berupaya memproses naturalisasi pemain sepak bola berdarah Indonesia di Eropa, salah satunya adalah Sandy Walsh.
"Pada prinsipnya empat pemain berminat, tapi yang sudah kasih respons baru Sandy Walsh dan Mees Hilgers," ujar anggota Exco PSSI, Hasani Abdulgani, Rabu (24/11/21).