x

Diterpa Badai Cedera, Inter Milan Tetap Pede Gulingkan Real Madrid

Selasa, 7 Desember 2021 17:25 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
Inter Milan menghadapi badai cedera menjelang pertandingan kontrak Real Madrid di Liga Champions, Rabu (07/12/21), tetapi mereka tetap percaya diri.

FOOTBALL265.COM – Inter Milan menghadapi badai cedera menjelang pertandingan kontrak Real Madrid di Liga Champions, Rabu (07/12/21). Meski demikian, pelatih Inter Simone Inzaghi tetap percaya diri bisa menggulingkan raksasa ibu kota Spanyol tersebut.

Duel dua tim penguasa grup D yang hanya berjarak dua angka ini diprediksi akan sengit. Pasalnya, baik Real Madrid maupun Inter Milan berebut status juara grup agar bersua lawan enteng di babak gugur.  

Baca Juga
Baca Juga

Masalahnya, kubu Italia dihantui badai cedera. Inzaghi mengonfirmasi sejumlah pemain pilar dipastikan absen, termasuk Joaquin Correa yang mengalami cedera usai menang atas Roma akhir pekan lalu.

“Kami akan tanpa (Matteo) Darmian, (Andrea) Ranocchia, atau (Martin) Satriano), dan sekarang (Joaquin) Correa juga absen yang mengalami cedera di Stadion Olimpiade, “ ujar Inzaghi dilansir dari Sempre Inter.

“Dia (Correa) adalah pemain yang saya kenal dengan baik. Dia dalam momen yang bagus, dia (cedera) sangat merugikan kami,” lanjutnya.

Inzaghi menambahkan bahwa striker andalan Lautaro Martinez dalam kondisi baik-baik saja. Sedangkan bek tengah Stefan de Vrij diragukan tampil saat menghadapi Real Madrid.

Baca Juga
Baca Juga

“Lautaro Martinez baik-baik saja, dan untuk Stefan de Vrij pun Aleksandar Kolarov saya akan memberi tahu pada sesi latihan terakhir nanti," sambung dia.

Pertemuan pertama yang berlangsung di Giuseppe Meazza memaksa Inter harus menyerah dengan skor tipis 0-1 dari tuan rumah Madrid.


1. Inter Milan Pede Kalahkan Real Madrid

Inter Milan vs Real Madrid (Liga Champions)

Berbekal kekalahan di pertemuan pertama plus cedera sejumlah pemain pilar, Inzaghi berjanji tak akan membuat timnya mati kutu di hadapan pemimpin Liga Spanyol tersebut.

“Kami akan bermain dengan kepribadian dan kepercayaan diri, kami telah mencapai sesuatu yang penting, sudah sepuluh tahun sejak kami terakhir mencapai sistem gugur. Besok kami ingin memainkan pertandingan yang luar biasa,” ujar Inzaghi.

Inzaghi sangat yakin dengan kemenangan timnya menyusul tren positif yang tengah dikantongi Edin Dzeko dkk belakangan ini di semua kompetisi.

Inter belum tersentuh kekalahan dalam 11 laga terakhir. Bahkan, Nerazzurri hanya sekali kehilangan kemenangan dalam seluruh lawatan tandangnya musim ini.

Saat ini, Real Madrid menempati peringkat pertama Grup D Liga Champions dengan raihan 12 poin dari empat pertandingan, sedangkan Inter Milan berada di posisi kedua dengan raihan 10 poin.

Real MadridLiga ChampionsInter MilanSimone InzaghiBerita Liga Champions Eropa

Berita Terkini