x

Piala AFF: Gaga-gara Timnas Indonesia, Ranking FIFA Vietnam Terancam Melorot

Jumat, 17 Desember 2021 14:20 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Hasil imbang 0-0 Timnas Indonesia vs Vietnam di depan gawang pada laga Piala AFF 2020.

FOOTBALL265.COM – Ranking FIFA Vietnam terancam turun setelah ditahan imbang 0-0 oleh Timnas Indonesia di matchday ke-3 Grup B Piala AFF 2020 pada Rabu (15/12/21).

Berstatus sebagai juara bertahan dan punya rekor pertemuan yang apik, Vietnam lebih diunggulkan untuk mengatasi Tim Garuda. Sayangnya, di atas lapangan yang terjadi bak sebuah anomali.

Baca Juga
Baca Juga

Alih-alih memberondong banyak gol, The Golden Star malah harus puas berbagi angka lantaran kesulitan membongkar pertahanan Timnas Indonesia.

Berulang kali mengancam gawang Indonesia namun Vietnam hanya mencatatkan 1 tendangan mengarah ke gawang alias shot on target.  Skor kacamata bertahan hingga peluit akhir dibunyikan.

Dilansir dari Laodong, hasil imbang dengan Timnas Indonesia ini pun kemungkinan membuat Vietnam mendapat pengurangan poin dari peringkat FIFA mereka saat ini.

Menurut data dari Footy Ranking, Timnas Vietnam yang menduduki peringkat ke-98 di ranking FIFA (terbaik se-Asia Tenggara) bisa berkurang 1,01 di peringkat FIFA.

Nantinya, 1,01 poin tersebut akan ditambahkan ke Timnas Indonesia yang memiliki peringkat lebih rendah dari tim Vietnam. Usai laga melawan Vietnam, Timnas Garuda sementara berada di peringkat 165 dunia. 

Hingga pertandingan melawan Timnas Kamboja yang akan digelar pada 19 Desember mendatang, Timnas Vietnam l telah mengantongi 1211,13 poin. Sementara Timnas Indonesia memiliki 989,58 poin.

Baca Juga
Baca Juga

Vietnam sebelumnya sudah mengalami nasib apes di babak kualifikasi Piala Dunia 2022. Mereka terus kehilangan poin usai menelan 6 kekalahan beruntun melawan rival top Asia.

Tentunya, ini menjadi modal buruk bagi Park Hang-seo dan anak didiknya yang tengan berkampanye untuk mempertahankan gelar juara Piala AFF 2020 di Singapura bulan ini.

 

1. Tugas Berat Timnas Vietnam saat Kontra Kamboja

Pelatih Timnas Vietnam, Park Hang-seo punya tugas berat jelang lawan Kamboja

Tantangan berat bakal mereka jalani saat berlaga di matchday terakhir penyisihan grup Piala AFF 2020 melawan Kamboja.

Karena Kamboja brada di peringkat 170 dunia, Timnas Vietnam terancam kehilangan poin jika membiarkan timnya bermain imbang. Jadi, kemenangan jadi harga mati bagi mereka.

Pasalnya, jika hal itu bisa terjadi dan Vietnam gagal mempertahankan status juara bertahan di Piala AFF 2020, bukan tidak mungkin posisi mereka bakal terdepak dari 100 besar ranking FIFA.

Di sisi lain, hasil imbang ini seolah menguntungkan Indonesia. Pasalnya, raihan tersebut mengakhiri tren buruk Timnas Indonesia kala bersua Vietnam yang selalu berakhir dengan kekalahan.

Di samping memutus tren negatif, hasil seri kontra pasukan Park Hang Seo juga membuat Indonesia kokoh di puncak klasemen grup B dengan torehan 7 angkas hasil dari 2 kali menang dan sekali imbang.

FIFATimnas IndonesiaBola InternasionalTimnas VietnamBerita Timnas IndonesiaPiala AFF 2020

Berita Terkini