x

Piala AFF 2020: 'Guardiola' Bongkar Kekuatan Singapura, Timnas Indonesia Wajib Menang!

Selasa, 21 Desember 2021 19:09 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Subhan Wirawan
Jelang laga semifinal Piala AFF 2020 antara Singapura dan timnas Indonesia, Pep Guardiola-nya Liga Malaysia bocorkan kekuatan tuan rumah.

FOOTBALL265.COM – Jelang laga semifinal Piala AFF 2020 antara Singapura dan timnas Indonesia, Pep Guardiola-nya Liga Malaysia bocorkan kekuatan tuan rumah.

Aidil Sharin, pelatih yang mendapatkan julukan sebagai Pep Guardiola-nya Liga Malaysia ini membocorkan kekuatan tuan rumah Singapura jelang laga semifinal Piala AFF 2020 kontra timnas Indonesia.

Baca Juga
Baca Juga

Aidil secara terang-terangan membocorkan kekuatan Singapura pada INDOSPORT jelang laga sengit leg pertama semifinal Piala AFF 2020 mendatang.

Guardiola-nya Liga Malaysia itu menyebutkan jika kedua tim, Singapura dan timnas Indonesia, sama-sama memiliki kelebihan yang bisa menjadi keuntungan dalam laga sengit di babak semifinal Piala AFF 2020 nanti.

Namun Aidil mengatakan jika Singapura memiliki keunggulan yang tak dimiliki oleh timnas Indonesia terkait status mereka sebagai tuan rumah Piala AFF 2020.

Singapura bermain di laman (kandang) sendiri dan (dengan dukungan) 10 ribu suporter di belakangnya, menjadikan mereka memiliki semangat yang berbeda,” tutur Aidil Sharin secara eksklusif pada INDOSPORT.

Baca Juga
Baca Juga

“Singapura memiliki satu kelebihan, yakni set pieces attacking mereka, Karena ada empat sampai lima pemain Singapura yang kuat dalam header,” lanjut Aidil Sharing jelang laga leg pertama semifinal Piala AFF 2020 Singapura vs Indonesia.


1. Kekuatan Singapura Terbongkar, Timnas Indonesia Wajib Menang

Jelang laga semifinal Piala AFF 2020 antara Singapura dan timnas Indonesia, Pep Guardiola-nya Liga Malaysia bocorkan kekuatan tuan rumah.

Terbongkarnya kekuatan Singapura oleh Aidil Sharin membuat timnas Indonesia wajib mengantongi kemenangan dalam pertemuan pertama mereka di leg pertama semifinal Piala AFF 2020.

Laga leg pertama semifinal Piala AFF 2020 antara Singapura vs Indonesia akan digelar di National Stadium pada Rabu (22/12/21). Sementara leg kedua akan digelar di stadion yang sama tiga hari setelahnya pada Sabtu (25/12/21) mendatang.

SingapuraTimnas IndonesiaPiala AFFBola InternasionalAidil Sharin SahakPiala AFF 2020

Berita Terkini