x

Paolo Maldini Tak Main-main, Asensio Segera Susul Brahim Diaz dan Theo?

Sabtu, 1 Januari 2022 13:58 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
Raksasa Liga Italia, AC Milan rupanya tak main-main untuk mendatangkan bintang Real Madrid, Marco Asensio, di bursa transfer.

FOOTBALL265.COM - Raksasa Liga Italia, AC Milan, rupanya tak main-main untuk mendatangkan bintang Real Madrid, Marco Asensio. Akankah anak emas Zinedine Zidane tersebut bakal menyusul Brahim Diaz dan Theo Hernandez di bursa transfer?

Bukan hal kebetulan mengapa Paolo Maldini ingin mendaratkan Asensio ke San Siro. Pasalnya, saat ini I Rossoneri terancam ditinggal wingernya Samu Castillejo yang diisukan merapat ke Genoa paruh musim ini.

Di sisi lain, Maldini juga mengendus ketidakbetahan Asensio di Real Madrid. Tercatat, pemain berusia 25 tahun tersebut baru mentas sebanyak 19 kali di semua kompetisi.

Baca Juga
Baca Juga

Sialnya lagi, Asensio lebih sering turun sebagai pemain cadangan ketimbang starter. Sebuah pemandangan langka jika melihatnya di era kepelatihan Zinedine Zidane.

Sejak mudik ke Santiago Bernabeu, Carlo Ancelotti memang terbilang jarang mengandalkan Asensio. Pelatih asal Italia itu lebih memilih Vinicius Junior untuk menemani Karim Benzema di barisan ujung tombak Los Blancos.

Baca Juga
Baca Juga

Tak pelak, jika Asensio mulai menjajaki peluang untuk hengkang dari klub yang telah membesarkan namanya itu. Gayung pun bersambut, AC Milan yang tengah membuka lowongan winger anyar punya ambisi besar untuk menampung Asensio.

Tak tanggung-tanggung, I Rossoneri rupanya sudah menyiapkan dana segepok untuk dilayangkan ke kubu Los Blancos. Hal tersebut tak lepas dari keinginan serius Maldini membawa Asensio ke Kota Milan.


1. AC Milan Tak Main-main

Marco Asensio berselebrasi usai mencetak gol ke gawang

Gosip tersebut diklaim oleh El Nacional. Menurut surat kabar yang berbasis di Spanyol itu, AC Milan siap menebus Asensio dengan mahar 35 juta euro (setar Rp566 Miliar). Kedatangan penggawa La Furia Roja tersebut bakal jadi win-win solution bagi AC Milan maupun Asensio.

Bagi AC Milan, Asensio bakal menawarkan kualitas di lini serang pasukan Stefano Pioli. Sementara bagi sang pemain, kedatangannya ke San Siro bakal membuat ketajamannya pulih kembali.

Ia pun berpeluang besar untuk mengikuti dua pendahulunya yakni Brahim Diaz dan Theo Hernandez yang sukses berada di AC Milan. Kendati demikian, keinginan I Rossoneri diprediksi tak semudah membalikkan telapak tangan.

Pasalnya, saat ini Los Blancos belum menemukan suksesor jika Asensio hengkang. Apalagi Kylian Mbappe juga dikabarkan kian jauh dari genggaman Real Madrid di bursa transfer.

Bursa TransferReal MadridAC MilanPaolo MaldiniMarco AsensioLiga ItaliaBrahim DiazTheo HernandezAC Milan NewsBerita Liga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini