x

Top Skor Piala AFF 2020: 4 Pemain Berbagi Gelar Top Skorer

Minggu, 2 Januari 2022 07:56 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor:
top skor Piala AFF 2020

FOOTBALL265.COM – Berikut ini top skor atau pencetak gol terbanyak di ajang Piala AFF 2020, di mana empat pemain berbagi gelar tersebut di akhir turnamen. Siapa saja?

Usai sudah perjalanan  seru turnamen Piala AFF 2020 yang berlangsung sejak 5 Desember 2021 hingga Sabtu (01/01/22) malam WIB di Singapura.

Baca Juga
Baca Juga

Thailand memastikan sebagai juara untuk yang keenam kalinya dalam sejarah Piala AFF. Hal ini dipastikan usai Si Gajah Perang mengalahkan Timnas Indonesia di partai final dengan keunggulan agregat 6-2.

Di leg pertama, Timnas Indonesia tak mampu menahan serangan Thailand hingga kalah telak 4-0. Beruntung, Tim Garuda bangkit di leg kedua meski pertandingan harus berakhir imbang 2-2.

Dengan demikian, berakhir pula perburuan top skorer Piala AFF 2020 yang berlangsung sangat ketat. Terdapat empat pemain yang berhasil mencetak empat gol pad turnamen dua tahunan tersebut.

Keempat top skorer tersebut adalah Teerasil Dangda dan Chanathip Songkrasin (Thailand), Safawi Rasid (Malaysia), dan Bienvenido Maranon (Filipina).

Ini merupakan kali pertama penghargaan top skorer Piala AFF diberikan sekaligus kepada empat pemain.

Bagi Teerasil Dangda, ini menjadi yang keempat kalinya dia menyabet gelar top skorer Piala AFF. Sebelumnya, dia jugaa menjadi top skorer pada edisi 2018, 2012, dan 2016.

Baca Juga
Baca Juga

Dengan catatan itu, Teerasil Dangda sah menjadi top skorer sepanjang masa Piala AFF. Pemain Thailand itu sukses mencetak 19 gol sepanjang keikutsertaan di Piala AFF.

Di belakang mereka, ada pemain Indonesia Irfan Jaya yang mengoleksi 3 gol, bersama dengan Ikhsan Fandi (Singapura), dan Supachok Sarachat (Thailand).


1. Top Skor Piala AFF 2020

top skor Piala AFF 2020

Secara keseluruhan, tercatat ada 68 gol yang berhasil dicetak dalam 26 pertandingan di Piala AFF 2020. Sang juara Thailand menjadi tim tersubur dengan jumlah 18 gol dalam delapan laga di Piala AFF.

Selengkapnya, berikut ini top skorer Piala AFF 2020:

1. 4 gol – Teerasil Dangda dan Chanathip Songkrasin (Thailand); Safawi Rasid (Malaysia); dan Bienvenido Maranon (Filipina).

2. 3 gol – Irfan Jaya (Indonesia); Ikhsan Fandi (Singapura); dan Supachok Sarachat (Thailand).

Teerasil DangdaPiala AFFBola InternasionalTimnas ThailandIrfan JayaTop SkorPiala AFF 2020

Berita Terkini