Rombak Lini Depan, Barcelona Ajak Manchester United Barter Penyerang
FOOTBALL265.COM â Cari pengganti Sergio Aguero, Barcelona mengincar Anthony Martial dan siap melepas Ousmane Dembele ke Manchester United sebagai gantinya.
Memasuki bursa transfer Januari, Barcelona fokus berburu penyerang tengah baru. Seperti diketahui, mereka baru saja ditinggal Sergio Aguero yang pensiun mendadak karena masalah kesehatan.
Blaugrana sejatinya baru saja memboyong Ferran Torres dari Manchester City dengan banderol 55 juta pounds. Namun, hal tersebut masih belum membuat manajer Xavi Hernandez puas.
Dilansir The Sun, Xavi kini membidik satu lagi penyerang dari Liga Inggris, yakni Anthony Martial dari Manchester United. Martial menjadi pilihan setelah manajer MU, Ralf Rangnick, menutup opsi melepas Edinson Cavani.
Martial sendiri memang sudah menyatakan keinginannya untuk meninggalkan Old Trafford setelah jarang dijadikan pilihan utama. Musim ini saja, ia baru tampil 10 kali di semua kompetisi.
Sang penyerang sempat dikaitkan dengan Sevilla yang ingin meminjamnya, tapi kini justru Barcelona-lah yang berpeluang mendapatkannya.
Pasalnya, demi memboyong Martial ke Camp Nou, Xavi Hernandez siap mengorbankan salah satu pemainnya yakni Ousmane Dembele ke Old Trafford.
Seperti diketahui, Dembele memang sempat menjadi incaran Manchester United beberapa waktu lalu. Opsi barter ini pun diharapkan bisa cukup menggoda Setan Merah untuk mau melepaskan Martial ke Spanyol.
Ousame Dembele sendiri belakangan ini dikaitkan dengan klub Liga Inggris lainnya, Newcastle United, setelah tak kunjung memperpanjang kontraknya di Barcelona yang akan habis akhir musim ini.
1. 2 Striker Incaran Barcelona Sulit Didapatkan
Anthony Martial sendiri bergabung dengan Manchester United pada musim panas 2015 dari Monaco. Sejauh ini, ia mencetak 79 gol dari 268 penampilan.
Belakangan ini kinerjanya menurun dengan hanya mencetak 7 gol musim lalu, dan baru mencetak 1 gol musim ini. Namun, hal ini tidak mengurangi ketertarikan Barcelona.
Sementara itu, Ousmane Dembele bergabung dengan Barcelona pada musim panas 2017 usai diboyong dari Borussia Dortmund. Namun, kariernya bersama Blaugrana terganggu oleh kerapnya ia menderita cedera.
Musim ini saja, ia baru tampil 8 kali di semua kompetisi dan belum mencetak 1 gol pun, setelah absen sepanjang 4 bulan sejak awal musim ini karena cedera lutut.