x

Hasil Liga 1 Persija Jakarta vs Persipura Jayapura: Gol Konate, Macan Tetap Kalah

Selasa, 11 Januari 2022 18:33 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
Marko Simic tampak kewalahan pada laga melawan Persipura

FOOTBALL265.COM - Berikut hasil pertandingan pekan ke-19 BRI Liga 1 2021-22 antara Persija Jakarta vs Persipura Jayapura. Makan Konate mencetak gol, tapi Macan Kemayoran kalah 1-2.

Bermain di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (11/01/22) sore, Persija Jakarta harus kebobolan dua gol dari Persipura, bahkan bermain dengan sepuluh orang saja.

Persija Jakarta sejatinya menciptakan beberapa peluang di awal, lewat umpan manis Makan Konate kepada Alfriyanto Nico, tapi bisa ditangkap kiper Fitrul Dwi Rustapa.

Namun kiper Andritany Ardhiyasa juga bekerja keras, mengamankan beberapa shooting dari Yohanes Ferinando Pahabol dan Yevhen Bokhashvili secara bergantian.

Baca Juga
Baca Juga

Lewat beberapa percobaan, Yohanes Feri Pahabol akhirnya menuntaskan dahaga dengan gol jarak jauh di ment ke-24, memanfaatkan umpan dari Takuya Matsunaga.

Selebihnya, Persipura Jayapura lebih banyak menciptakan peluang, termasuk sepakan dari Yohanes Feri Pahabol, meski akhirnya Yevhen Bkhashvili dianggap offside.

Persija sempat membuka peluang lewat umpan Makan Konate kepada Marko Simic, tapi cepat ditepis oleh Donni Monim, dan kiper Fitrul Dwi Rustapa juga masih sigap.

Siapa sangka, Persipura Jayapura justru menambah kedudukan menjadi 2-0, lewat gol ciamik dari Yevhen Bokhashvili di penghujung waktu normal babak pertama.

Baca Juga
Baca Juga

Memanfaatkan akselerasi dari Gunansar Mandowen, disambut dengan heading Ramiro Fergonzi ke depan gawang, dan mudah saja bagi Yevhen untuk mencetak gol.

Persipura Jayapura unggul 2-0 atas Persija Jakarta di babak pertama kompetisi BRI Liga 1 2021-22 pekan ke-18, Selasa (11/01/22) sore di Stadion I Wayan Dipta, Bali.


1. Jalannya Babak Kedua

Persija Jakarta vs Persipura Jayapura

Memasuki babak kedua, Persija Jakarta baru bisa berbicara banyak. Sejumlah peluang dicatatkan oleh Dwiki Arya, Otavio Dutra, Marko Simic, hingga Makan Konate.

Namun, belum ada satu pun yang bisa menembus gawang Persipura Jayapura. Bahkan, Marko Simic ditarik keluar pada menit ke-55, digantikan dengan Taufik Hidayat.

Hasilnya, dua kali Taufik Hidayat menciptakan peluang dalam lima menit penampilannya, tapi bola masih membentur tiang gawang. Macan Kemayoran harus bersabar.

Petaka seolah datang bertubi-tubi. Menit ke-65, Persija Jakarta kehilangan Dwiki Arya yang mengantongi dua kartu kuning, sehingga harus keluar lapangan lebih cepat.

Baca Juga
Baca Juga

Menit ke-70, sepak pojok dari Riko Simanjuntak disundul Otavio Dutra, tapi masih membentur mistar gawang. Fitrul juga masih sigap mengamankan bola milik Marco Motta.

Lewat babak perpanjangan waktu, pelanggaran Ian Kabes membuat wasit memberi tendangan bebas yang dieksekusi Marco Motta, dan ditutup oleh placing Makan Konate.

Gol pelipur lara dari Makan Konate di laga debutnya, belum bisa membawa Persija Jakarta meraih poin. Skor akhir 1-2 untuk kemenengan Persipura Jayapura pekan ini.

Dengan kemenangan hari ini, Persipura Jayapura lepas dari zona degradasi Liga 1 2021-22, sementara Persija Jakarta makin sulit untuk menembus lima besar klasemen.

Susunan Pemain:

Persija Jakarta: Andritany Ardhiyasa (GK); Marco Motta, Maman Abdurrahman, Ikhwan Ciptady, Novri Setiawan; Adrianus Purnomo, Ahmad Bustomi, Makan Konate; Riko Simanjuntak, Marko Simic, Alfriyanto Nico Saputro.

Pelatih: Angelo Alessio

Persipura Jayapura: Fitrul Dwi Rustapa (GK); Donni Monim, Brian Fatari, David Rumakiek, M. Tahir; Nerius Alom, Takuya Matsunaga, Ramiro Fergonzi; Gunansar Mandowen, Yevhen Bokhashvili, Yohanes Ferinando Pahabol.

Pelatih: Angel Alfredo Vera

Persija JakartaPersipura JayapuraMakan KonateFeri PahabolHasil PertandinganLiga IndonesiaYohanes Ferinando PahabolLiga 1Yevhen BokhashviliBerita Liga 1Liga 1 2021BRI Liga 1 2021-2022

Berita Terkini