Jadwal Piala Super Spanyol Hari Ini: Penentuan Lawan Real Madrid di Final
FOOTBALL265.COM - Berikut adalah jadwal pertandingan Piala Super Spanyol 2021/2022 untuk hari ini, Kamis (13/01/22), hingga Jumat (14/01/22) dini hari. Atletico Madrid dan Athletic Bilbao akan berebut satu tempat tersisa ke partai final untuk berjumpa dengan Real Madrid.
Baik Atletico maupun Bilbao sama-sama sudah pernah berpartisipasi dalam Piala Super Spanyol format baru yang digelar sejak 2019/2020 lalu. Bahkan Los Leones adalah juara bertahan kompetisi yang kini diikuti oleh empat klub ini dengan mengalahkan Barcelona pada edisi 2020/2021 lalu.
Maka dari itu walaupun mereka statusnya adalah underdog di King Fahd International Stadium, Bilbao sama sekali tidak boleh diremehkan. Inaki Williams dan kolega memang baru menang enam kali dari 21 pekan liga domestik namun di ajang turnamen mereka adalah jagonya.
Terutama jika melihat masih belum konsistennya Atletico. Sang juara Liga Spanyol musim lalu saat ini masih tercecer di peringkat keempat klasemenh sementara dengan jarak 16 poin dari puncak.
Jalannya pertandingan nanti akan semakin tidak bisa ditebak dengan head to head yang seimbang dari kedua klub. Baik Atletico dan Bilbao sama-sama mengantongi dua kemenangan dan dua imbang di enam perjumpaan terakhir mereka di segala ajang.
Jadwal lengkap Piala Super Spanyol untuk hari ini anda bisa simak di halaman kedua:
1. Jadwal lengkap Piala Super Spanyol
Jumat (14/01/22)
02.00 WIB Atletico Madrid vs Athletic Bilbao