Rekap Hasil dan Daftar Tim yang Lolos Perempat Final Copa del Rey: Minus Barca
FOOTBALL265.COM – Berikut rekap hasil pertandingan dan daftar tim yang lolos ke babak perempat final Copa del Rey, sang juara bertahan Barcelona harus tersingkir pada gelaran musim ini.
Dalam laga terakhir babak 16 besar yang berlangsung hingga Jumat (21/01/22) dini hari WIB, terdapat dua partai sengit yang baru saja terjadi dan hadirkan kejutan.
Pada laga pembuka, ada duel menarik antara Elche kontra tim bertabur bintang papan atas Liga Spanyol, Real Madrid.
Bertanding di stadion Manuel Martínez Valero, tuan rumah Elche sempat membuat kejutan dengan menahan Real Madrid tanpa gol hingga babak pertama berakhir.
Bahkan saat paruh kedua, Real Madrid terlihat kesulitan menjebol jala Elche sampai akhirnya pertandingan harus dilanjutkan ke babak extra time.
Kejutan kembali di babak tambahan, di mana Elche sukses cetak gol lebih dulu melalui aksi Gonzalo Verdú menit ke-103’.
Namun Real Madrid mampu tunjukkan tajinya dan berhasil comeback lewat gol Isco serta sontekan Eden Hazard lima menit jelang laga berakhir.
Skor 1-2 hantarkan Real Madrid ke babak perempat final Copa del Rey.
Sementara pada pertandingan lain, kejutan terjadi saat sang juara bertahan Barcelona harus tersingkir dari gelaran tahun ini usai ditumbangkan Ath Bilbao dengan skor tipis 3-2.
Untuk lebih lengkapnya, berikut INDOSPORT rangkum rekap hasil dan daftar tim yang lolos perempat final Copa del Rey:
1. Hasil Copa del Rey
- Elche 1-2 Real Madrid
- Ath Bilbao 3-2 Barcelona
Jumat (21/01/22)
Tim di Perempat Final
- Athletic Bilbao
- Cádiz
- Mallorca
- Rayo Vallecano
- Real Betis
- Real Madrid
- Real Sociedad
- Valencia