x

Bedah Kualitas Bruno Guimaraes, Gelandang Anyar Newcastle yang Bikin MU dan Arsenal Gigit Jari

Sabtu, 29 Januari 2022 16:25 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga

FOOTBALL265.COM – Newcastle United membuat kejutan dengan selangkah lagi memenangi perburuan Bruno Guimaraes dari Lyon, mengungguli Arsenal dan Manchester United. Seperti apa kualitas sang gelandang?

Berbekal dana melimpah usai diakuisisi Arab Saudi melalui Public Investment Fund, Newcastle United bergerak aktif di bursa transfer musim dingin.

Seperti diketahui, mereka memang membutuhkan sejumlah pemain berkualitas untuk mendongkrak performa tim, setelah terjerat di zona degradasi Liga Inggris.

Sejauh ini, tim asuhan Eddie Howe itu pun telah memboyong 2 pemain baru yakni Kieran Trippier dari Atletico Madrid dan Chris Wood dari Burnley.

Baca Juga
Baca Juga

Meski demikian, The Magpies belum ingin berhenti. Kini mereka disebut tinggal selangkah lagi memboyong pemain baru ketiga, yakni Bruno Guimaraes.

Jurnalis pakar transfer Fabrizio Romano menyebut Newcastle telah mencapai kesepakatan dengan klub pemilik sang gelandang, Lyon.

Pemain asal Brasil itu akan diboyong dengan banderol 40 juta euro ditambahh sejumlah bonus, dengan kedua klub tengah melakukan pembicaraan tahap akhir.

Bruno Guimaraes sendiri dijadwalkan menjalani tes medis untuk merampungkan kepindahan ke Newcastle, di tengah kesibukannya membela timnas Brasil di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Amerika Selatan.

Baca Juga
Baca Juga

Kesuksesan memboyong gelandang 24 tahun itu terbilang mengejutkan. Pasalnya, Guimaraes sebelumnya lebih kerap dikaitkan dengan Manchester United dan Arsenal.

Dilansir Sky Sports, Guimaraes menjadi bidikan Setan Merah guna memenuhi kebutuhan gelandang tengah baru. Sementara itu, Arsenal mengingkannya untuk menjadi rekan duet bagi Thomas Partey.

Status MU dan Arsenal yang punya kualitas lebih baik dibanding Newcastle pun membuat keduanya lebih difavoritkan. Namun, justru Newcastle-lah yang berhasil mendapatkan jasanya.

Di sisi lain, Lyon disebut memburu gelandang Tottenham Hotspur, Giovanni Lo Celso, untuk menutupi kepergian Guimaraes ke Newcastle United.

 

1. Kemampuan Lengkap dan Sesuai Kebutuhan

Bruno Guimaraes saat membela Lyon di Liga Champions menghadapi Juventus.

Lahir di Rio de Janeiro, Bruno Guimaraes memulai perjalanan sepak bola bersama Audax. Pada tahun 2015, ia menjalani debut dalam usia 17 tahun.

Dua tahun kemudian, ia dipinjamkan ke Atletico Paranaense sebagai pemain pinjaman. Awalnya Guimaraes diproyeksikan bermain bersama tim U-23, namun aksi apiknya membuat ia diberi kesempatan di tim utama hingga akhirnya dipermanenkan.

Tampil gemilang bersama Paranaense, ia diboyong Lyon pada Januari 2020 lalu dengan biaya 20 juta euro, dan dengan demikian mengawali perjalanannya di Eropa.

Sementara itu di level timnas, ia tercatat membela Brasil U-23 sejak Oktober 2019 lalu sebelum debut di timnas senior setahun kemudian. Ia pun turut membantu Seleccao meraih medali emas di Olimpiade 2020 lalu.

Lebih kerap ditempatkan sebagai gelandang bertahan di Lyon, Bruno Guimaraes sejatinya punya kemampuan lengkap.

Laman Whoscored mencatat ia sebagai 1 dari 3 pemain yang sudah tampil lebih dari 10 kali di 5 liga top Eropa musim ini, yang bisa menorehkan rataan minimal 1,5 tekel, dribel, umpan kunci, dan pelanggaran per laga.

Ia juga menjadi pemain yang rajin melepas umpan, dengan rataan 63,3 per laga alias yang tertinggi di Lyon. Istimewanya, akurasi umpannya pun terbilang tinggi yakni 88%.

Meski demikian, atributnya yang terlihat paling menonjol adalah kemampuannya melakukan pressing di lini tengah. Pemain 24 tahun ini tak lelah mengejar bola untuk membantu timnya merebut kembali kendali permainan.

Di sisi lain, berbekal akurasi umpan yang apik, Guimaraes juga piawai dalam menciptakan peluang bagi rekan-rekannya dan musim ini sudah menciptakan 6 assist dari 25 laga di semua kompetisi.

Kemampuannya ini jelas akan memberikan tambahan berharga bagi lini tengah Newcastle United. Seperti diketahui, The Magpies merupakan tim dengan rataan penguasaan bola terendah di Liga Inggris (37,8%).

Kehadiran Guimaraes pun diharapkan bisa memberikan perlindungan lebih bagi lini belakang dan serta meningkatkan penguasaan bola, dan membantu mengalirkan bola ke lini depan.

Menarik ditunggu apakah kehadiran Bruno Guimaraes dan sejumlah pemain baru lainnya sukses meningkatkan kualitas permainan Newcastle, dan meloloskan mereka dari degradasi di musim ini.

Bursa TransferManchester UnitedArsenalNewcastle UnitedOlympique LyonLiga InggrisBerita Liga InggrisBerita Bursa TransferBruno Guimarares

Berita Terkini