x

Resmi! Ditinggal Dusan Vlahovic, Fiorentina Datangkan Mo Salah Asal Brasil

Minggu, 30 Januari 2022 06:48 WIB
Editor: Subhan Wirawan

FOOTBALL265.COM – Klub Liga Italia, Fiorentina, langsung bergerak cepat dengan memboyong striker anyar Arthur Cabral usai sebelumnya resmi ditinggal Dusan Vlahovic menuju Juventus.

Melansir dari laman resmi klub, Fiorentina baru saja memperkenalkan salah satu rekrutan terbaru mereka di bursa transfer musim dingin ini untuk mengisi pos lini depan.

Klub berjuluk I Viola itu sukses mendatangkan Arthur Mendonça Cabral dari klub Liga Swiss, FC Basel 1893 dengan status pembelian permanen.

Tidak disebutkan berapa harga yang harus dikeluarkan Fiorentina untuk mendatangkan striker 23 tahun asal Brasil tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

Namun sejumlah media-media terpercaya menyebut jika Fiorentina harus merogoh kocek senilai 14 juta Euro (Rp 226 miliar) plus bonus, untuk bisa membawa Arthur Cabral ke Stadio Artemio Franchi.

Bersama Fiorentina, nantinya Arthur Cabral akan memakai jersey nomor 9 yang merupakan peninggalan Dusan Vlahovic sebelum hengkang pada pekan ini.

Lahir di Campina Grande, Brasil pada 25 April 1998 silam, Arthur Cabral mampu mencetak 65 gol dengan 17 assist dalam 106 pertandingan di semua kompetisi untuk FC Basel.

Bahkan, Arthur Cabral merupakan pencetak gol terbanyak musim ini di ajang Liga Konferensi Eropa UEFA.

Baca Juga
Baca Juga

Tampil gemilang dan jadi andalan FC Basel, nama Arthur Cabral kerap digambarkan sebagai The Next Mohamed Salah yang juga merupakan jebolan RotBlau sebelum akhirnya bersinar bersama Liverpool.


1. Tikung Barcelona

Adama Traore Resmi Jadi Pemain Barcelona

Sebelum resmi ke Fiorentina, sejatinya potensi Arthur Cabral sudah dipantau sejumlah tim besar Eropa termasuk salah satunya Barcelona.

Barcelona sempat dikaitkan dengan Arthur Cabral, lantaran Los Cules memang butuh ujung tombak untuk mengarungi paruh kedua musim ini.

Opsi lini depan Barcelona mereka berkurang secara kualitas dan kuantitasnya, terlebih usai ditinggal Sergio Aguero yang memilih pensiun akibat gangguan pada jantung.

Namun di menit akhir, Barcelona justru menjatuhkan pilihan kepada mantan pemainnya, Adama Traore yang resmi mereka datangkan kembali pada bursa transfer musim dingin ini.

Bursa TransferFiorentinaDusan VlahovicLiga ItaliaBerita Transfer

Berita Terkini