x

Rekap Rumor Transfer: Ronaldo ke Bayern Munchen hingga AC Milan Kejar Bintang Ajax Amsterdam

Jumat, 18 Februari 2022 05:53 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
Berikut rekap rumor bursa transfer Eropa yang dirangkum hingga Jumat (18/02/22), mulai dari Bayern Munchen incar Cristiano Ronaldo hingga AC Milan pepet bintang Ajax Amsterdam.

FOOTBALL265.COM - Berikut rekap rumor bursa transfer Eropa yang dirangkum hingga Jumat (18/02/22), mulai dari Bayern Munchen incar Cristiano Ronaldo hingga AC Milan pepet bintang Ajax Amsterdam.

Sejumlah tim-tim mapan Eropa sudah pasang kuda-kuda untuk menyambut hajatan bernama ‘Jendela Transfer’ musim panas nanti.

Bayern Munchen misalnya. Klub berjuluk Die Roten tersebut kepergok ingin membajak megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo.

Baca Juga
Baca Juga

The Sun membocorkan jika keputusan tersebut dipicu buramnya masa depan Robert Lewandowski. Meski tampil impresif bersama Bayern Munchen, namun Lewandowski urung memperbarui masa tinggalnya. Padahal kontrak Lewandowski tersisa 18 bulan lagi.

Gosipnya, Lewandowski tertarik untuk merantau ke Negeri Seberang. Eks Borussia Dortmund tersebut rupanya masih berambisi untuk menyabet titel Ballon d’Or.

Baca Juga
Baca Juga

Di tengah bertambahnya peminat Lewandowski, Bayern Munchen pun sudah pasang kuda-kuda untuk mencari penggantinya. Die Roten rupanya menjatuhkan pilihan pada megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo.

Selain Bayern Munchen incar Cristiano Ronaldo, berikut rekap rumor bursa transfer Eropa yang dirangkum hingga Jumat (18/02/22).


1. Rekap Rumor Transfer

Noussair Mazraoui

AC Milan

I Rossoneri ikut dalam perburuan tanda tangan bintang Ajax Amsterdam, Noussair Mazraoui. Gosip tersebut dibocorkan oleh pakar transfer Fabrizio Romano.

Menurut jurnalis asal Italia itu, keputusan final saat ini berada di tangan Noussair Mazraoui. Terlepas dari itu, Romano mengkonfirmasi jika Noussair Mazraoui bakal hengkang musim panas nanti.

Inter Milan

Marcelo Brozovic kian dekat untuk meneken perpanjangan kontrak di Inter Milan. Corriere dello Sport membocorkan jika saat ini agen serta ayah Brozovic berada di Kota Milan untuk merampungkan negosiasi.

Gosipnya, jika benar-benar setuju bertahan di Giuseppe Meazza Brozovic akan terikat kontrak 4 tahun alias bakal mengabdi hingga 2026 mendatang.

Barcelona

Musim panas nanti, Los Cules kemungkinan besar bakal ditinggal Sergi Roberto dengan status bebas transfer. Gelandang berusia 30 tahun tersebut bakal merantau ke Liga Inggris setelah gagal mencapai kesepakatan perpanjangan kontrak di Camp Nou.

Lantas, kemana pelabuhan baru Sergi Roberto? Fichajes membocorkan jika Sergi Roberto bakal bergabung dengan Manchester City.

Bursa TransferBarcelonaBayern MunchenAC MilanInter MilanAC Milan NewsBerita Bursa Transfer

Berita Terkini