x

Liga 1: Sudah Bergerak, Bos Persija Klaim Pemain Baru Diumumkan Bulan Mei

Minggu, 17 April 2022 08:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca bersama Ketua Umum Jakmania Dicky Soemarno terkait acara launching tim persija 23 Januari mendatang.

FOOTBALL265.COM - Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, memastikan bahwa masih ada pemain baru yang akan digaet untuk menyongsong Liga 1 2022-2023. Nama-nama anyar baru bisa diumumkan bulan depan. 

Sejauh ini, Persija baru meresmikan tiga pemain berlabel timnas Indonesia, antara lain Firza Andika, Hanif Sjahbandi dan Hansamu Yama. 

Baca Juga

Macan Kemayoran juga diketahui memperpanjang kontrak dua pemain senior, Maman Abdurahman dan Tony Sucipto, dengan durasi semusim ke depan. 

Setelah lima nama dipastikan aman, Prapanca mengonfirmasi masih ada satu nama lagi yang dipastikan tetap berseragam Persija di Liga 1 2022-2023.

Baca Juga

Untuk pemain baru lain, manajemen belum bersedia mengumumkan. Meski beberapa nama sudah sepakat, mereka tak bisa dirilis ke publik karena masih terikat kontrak dengan klub lama.

“Sisanya akan diumumkan di Mei. Sebab, pemain-pemain itu masih terikat kontrak dengan klub sebelumnya sehingga tak bisa diumumkan lebih dulu,” kata Mohamad Prapanca, Sabtu (16/4/22).

Baca Juga

Menurut Prapanca, nama-nama yang masuk daftar perekrutan Persija sudah dikoordinasikan dengan calon pelatih, sehingga dapat dipastikan sesuai kebutuhan tim. 

Selain itu, pelatih baru Persija Jakarta pun mendapat kebebasan untuk mendatangkan pemain lain untuk membangun kekuatan sebelum kick-off Liga 1 2022-2023. 


1. Pelatih Baru Masih Tanda Tanya

Eks pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster.

Lebih lanjut, Prapanca menjelasan pengumuman pelatih baru akan segera mungkin dirilis. Saat ini, manajemen masih terus bergerak agar semua urusan bisa segera tuntas.

Beberapa nama pelatih pun dirumorkan ke Persija seperti Paul Munster, Kenan Kocak, dan Park Choong Kyun. Namun, semua nama tersebut belum tentu bisa berjodoh dengan tim Ibu kota. 

Baca Juga

Saat ini, skuat Persija Jakarta masih diliburkan. Belum ada informasi kapan tim akan berkumpul dan mulai latihan mempersiapkan musim baru. 

Baca Juga

Sebelum kedatangan pelatih dan pemain baru, Persija telah resmi melepas 12 nama, mulai dari pelatih Sudirman, asisten pelatih, dokter, hingga ofisial tim. 


2. Blak-blakan Shahar Ginanjar

Shahar Ginanjar

Blak-blakan Shahar Ginanjar, kiper kawakan yang memutuskan keluar dari Persija Jakarta di Liga 1 2021-2022, gara-gara Andritany Ardhiyasa?

Diketahui, Shahar Ginanjar merupakan kiper yang kini masih berada di usia produktif yakni 31 tahun. Namun faktanya, saat ini ia belum mendapatkan klub, baik Liga 1 atau Liga 2.

Kiprah Shahar Ginanjar di Liga Indonesia cukup mentereng. Ia pernah memperkuat Pelita Jaya, Persib Bandung, Mitra Kukar, Barito Putera, kemudian PSM Makassar.

Baca Juga

Secara mengejutkan, di putaran kedua Liga 1 2018, Shahar Ginanjar hijrah ke klub rival, Persija Jakarta, dan menjadi pelapis sang kiper kenamaan, Andritany Ardhiyasa.

Ketika Andritany Ardhiyasa dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia, Shahar lah yang menjadi palang pintu terakhir Persija Jakarta, hingga menjadi juara Liga 1 2018.

Baca Selengkapnya

Persija JakartaLiga IndonesiaSudirmanLiga 1Bola IndonesiaPaul MunsterBerita Liga 1Mohamad PrapancaLiga 1 2022-2023

Berita Terkini