Bursa Transfer Liga 1: PSS Sleman Gerak Cepat Amankan Top Skorer Garuda Select
FOOTBALL265.COM - Masih dalam suasana bursa transfer jelang Liga 1 2022, klub PSS Sleman bergerak cepat mengamankan sang top skorer Garuda Select 4, Hokky Caraka.
Garuda Select merupakan pelatihan pemain sepak bola muda Indonesia di Inggris. Saat ini, program pelatihan yang disponsori oleh Mola TV ini menuntaskan musim keempat.
Hokky Caraka dkk kembali ke kediaman masing-masing. Ada yang kembali ke klub, ada pula pemain yang berlatih mandiri.
Hokky Caraka sendiri, top skorer Garuda Select jilid 4, memutuskan untuk kembali ke klubnya, yakni PSS Sleman. Bahkan, ia juga langsung dipromosikan ke tim senior Liga 1.
Hokky Caraka mengalami perkembangan yang luar biasa selama berlatih di Inggris.
Saat masih main di akademi PSS Sleman, ia berposisi sebagai bek. Tapi saat mengikuti program Garuda Select di Inggris, ia justru didapuk menjadi juru gedor alias striker.
Hasilnya pun sangat mengejutkan. Hokky Caraka berhasil menjadi top skorer Garuda Select 4. Ia bisa mencetak 14 gol musim ini.
Tak hanya mencetak gol, Hokky Caraka juga berkontribusi dalam menciptakan 4 assist. Ia sangat nyaman bermain di lini depan.
Hokky Caraka juga digadang-gadang akan bermain di Eropa, menyusul alumni Garuda Select lainnya yang menjadi top skorer di musim lalu, Bagus Kahfi dan Rafly Asrul.
Bagus Kahfi bermain di FC Utrecht, Liga Belanda, dan beberapa kali bermain di level Eerstedivisie. Sedangkan Rafly Asrul sempat mengikuti trial di klub Astromitos FC, Yunani.
1. PSS Perpanjang Kontrak Hokky dan Saddam
Melihat potensi Hokky Caraka sebagai top skorer Garuda Select 4, PSS Sleman gerak cepat memberikan perpanjangan kontrak.
Bahkan, Hokky Caraka langsung naik kelas ke tim senior PSS Sleman yang akan main di Liga 1 2022. Hokky saat ini berusia 17 tahun.
Pengumuman perpanjangan kontrak Hokky Caraka dilakukan bersamaan dengan sesi perpanjangan kontrak Saddam Emiruddin Gaffar.
"Hokky telah kembali setelah separuh musim menempa diri di Inggris," tertulis dalam rilis resmi di Instagram PSS Sleman.
"Sementara progres penyembuhan cedera Saddam terus mengalami perkembangan positif. Keduanya akan jadi amunisi penting di lini depan Super Elja musim depan."
Sebagai striker, Hokky Caraka tentu akan bersaing dengan pemain asing PSS Sleman, walau belum diketahui siapa sosok tersebut.
Sementara itu, PSS Sleman sudah memiliki sejumlah amunisi untuk menjadi motor di lini depan, yakni Bagas Umar dan Irkham Mila.
Tak lupa, ada Fandi Utomo dan Hambali Tholib yang masih bertahan di skuat PSS Sleman untuk Liga 1 2022 mendatang.
2. Sekilas Tentang Hokky Caraka
Hokky Caraka merupakan pesepak bola asal Ponjong, lahir pada 21 Agustus 2004 silam. Sejak usia 3 tahun, ia telah menaruh rasa ingin tahu dengan dunia sepak bola.
Raka, sapaan akrab Hokky Caraka, masuk SSB Putra Handayani sejak usia 9 tahun.
Kemudian, di usia 14 tahun, Hokky Caraka masuk SSB Persopi Elti Piyungan, ia lantas bergabung dengan klub PSS Sleman U-16.
Raka juga menempuh pendidikan akademis di SMA Negeri 1 Sayegan, Yogyakarta, tapi ia lebih banyak berada di luar negeri, untuk menimba ilmu sepak bola di Garuda Select.