Selain Erling Haaland, Ini 5 Penjualan Termahal Borussia Dortmund ke Klub Liga Inggris
FOOTBALL265.COM - Sebelum menjual Erling Haaland ke Manchester City, berikut ini adalah lima penjualan termahal Borussia Dortmund ke klub Liga Inggris.
Sebagaimana diketahui, Borussia Dortmund akan segera berpisah dengan bomber andalannya yakni Erling Haaland pada bursa transfer musim panas mendatang.
Borussia Dortmund terpaksa melepas Eling Haaland karena Manchester City kabarnya bersedia menebus klausul pelepasan sang striker sebesar 75 juta euro.
Kepidahannya ke Etihad Stadium bakal segera diresmikan dalam waktu dekat oleh manajemen The Citizens. Ini bukan kali pertama Die Borussen melepas pemain bintangnya ke klub Liga Inggris.
Selain Erling Haaland, tercatat ada lima pemain dengan biaya mahal yang pernah dijual Borussia Dortmund ke klub Premier League. Berikut INDOSPORT telah merangkumnya:
1. Ilkay Gundogan
Sebelum Manchester City merekrut Erling Haaland, mereka rupanya sudah pernah membeli pemain dari Borussia Dortmund yaitu Ilkay Gundogan.
Manchester City membeli Ilkay Gundogan pada bursa transfer musim panas 2016 lalu. Saat itu The Citizens harus merogoh kocek sebesar 27 juta euro demi mendapatkan jasa gelandang Timnas Jerman itu.
Sampai sejauh ini, Ilkay Gundogan tampil impresif di bawah asuhan Pep Guardiola. Dalam 251 ia sukses mencetak 47 gol dan 33 assist.
1. 2. Henrikh Mkhitaryan
Setelah Gundogan, Henrikh Mkhitaryan menjadi pemain termahal kedua yang pernah dijual oleg Borussia Dortmund. Manchester United kepincut dengan pemain asal Armenia itu setelah membukukan 41 gol dan 49 asisst dalam 140 laga.
Manchester United kemudian menebus Mkhitaryan dari Manchester United dengan mahar 42 juta euro pada 2016 lalu. Sayangnya, penampilan Mkhitaryan tidak sesuai ekspektasi para penggemar Setan Merah.
Mkhitaryan hanya mampu mencatatkan 13 gol dan 11 asisst dalam 63 laga yang membuatnya kemudian dilepas ke Arsenal pada bursa transfer musim dingin 2018 lalu dan kini bermain bersama AS Roma.
3. Pierre-Emerick Aubameyang
Pierre-Emerick Aubameyang pindah ke Arsenal pada bursa transfer musim dingin 2018 lalu. Kepindahannya ke The Gunners memakan biaya transfer sebesar 63,75 juta euro.
Nominal tersebut membuatnya menjadi pemain termahal ketiga yang dijual Borussia Dortmund ke klub Liga Inggris. Di Arsenal, Aubameyang juga tampil luar biasa denhan mencetak 92 gol dan 21 assist dari 163 penampilan di semua kompetisi.
Akan tetapi, karena kasus indisipner, Arsenal terpaksa melepasnya pada bursa transfer Januari 2022 lalu ke klub raksasa Liga Spanyol, Barcelona.
2. 4. Christian Pulisic
Christian Pulisic merupakan pemain binaan asli Borussia Dortmund. Ia mampu menembus tim senior Borrussia Dortmund pada pertengahan musim 2015-2016 silam.
Karena mampu menyumbang 19 gol dan 26 asisst dari 127 laga bersama Die Borussen, Chelsea kemudian membelinya dengan mahar 64 juta euro pada Juni 2019 lalu.
Pemain asal Amerika Serikat itu sudah memainkan 112 pertandingan dengan mencetak 24 gol dan 19 assist untuk The Blues. Ia juga berhasil membawa Chelsea mengangkat trofi Liga Champions.
5. Jadon Sancho
Jadon Sancho merupakan pemain binaan Manchester City yang kemudian diboyong oleh Borussia Dortmund pada 2015 silam. Selama empat tahun di Signal Iduna Park, ia tampil sangat mengesankan dengan mengoleksi 50 gol dan 64 assist dari 137 penampilan.
Hal itu membuat Manchester United akhirnya memutuskan membeli Sancho di bursa transfer musim panas 2022 lalu dengan biaya transfer sebesar 85 juta euro.
Sayang, penampilan Jadon Sancho membuat kecewa para fans Setan Merah karena hanya mengemas lima gol dan tiga assist dari 38 penampilan di semua kompetisi musim ini.