Real Madrid Siapkan Sosok yang Buat Barcelona Puasa Gelar Sebagai Suksesor Ancelotti
FOOTBALL265.COM - Klub Ibukota Spanyol Real Madrd, diam-diam telah menemukan suksesor Carlo Ancelotti yang merupakan pawang Barcelona musim ini.
Sosok tersebut adalah Oliver Glasner yang sukses mengantar Eintracht Frankfurt merengkuh gelar Liga Europa musim ini. Sebagaimana diketahui, ia dan pasukannya menyingkirkan Barcelona di babak perempat final.
Kabar tersebut juga diperkuat oleh media asal Jerman Bild, yang mengklaim bahwa Los Blancos tertarik dengan sepak terjang sang arsitek asal Austria.
Karir kepelatihannya memang terbilang biasa saja ketika berbicara kancah domestik. Wajar saja jika melihat materi pemain yang tak sementereng klub Jerman lainnya.
Ia gagal membawa Eintracht Frankfurt masuk ke papan atas dan hanya membawa anak asuhnya finis di peringkat 11. Dengan 10 kemenangan, 12 hasil seri dan 12 kali kekalahan.
Namun pelatih 47 tahun tersebut memiliki karir cemerlang di Liga Europa musim ini. Termasuk ketika membekuk dua wakil Spanyol yakni Real Betis dan Barcelona hingga akhirnya juara.
Real Madrid sendiri belum akan menggunakan jasa sang pelatih musim depan. Apalagi jika melihat performa El Real yang masih sangar dibawah Don Carlo.
Arsitek Italia tersebut telah membuktikan beberapa anggapan miring tentang dirinya. Dengan mempersembahkan gelar Liga Spanyol bagi El Real.
Selain itu Real Madrid juga masih berpeluang menambah gelar musim ini, andai sukses mengalahkan Liverpool di final Liga Champions hari Minggu (29/5/22) mendatang.
Oliver Glasner juga masuk radar Tottenham Hotspur andai Conte memutuskan tak meneruskan pekerjaannya di kota London tahun depan.
1. Gareth Bale dan Eden Hazard Dalam Kondisi Siap Tempur
Menjelang pertandingan melawan Liverpool di final Liga Champions, Carlo Ancelotti memberikan kabar terkini soal kondisi Eden Hazard dan Gareth Bale.
Carlo Ancelotti juga mengungkapkan kondisi timnya. Pelatih asal Italia itu menyebut bahwa anak asuhnya dalam kondisi tenang, santai dan menikmati atmosfer jelang final.
"Hazard baik-baik saja. Dia kembali dari cedera tetapi dia lapar dan termotivasi. Dia berlatih dan dia bisa terlibat di final, seperti halnya Bale," ungkap Ancelotti dilansir dari situs resmi klub.
"Semua orang bersemangat dengan prospek bermain di final. Untuk membuat semua orang bugar adalah tanda yang sangat positif."
“Perasaan saat ini adalah tentang menikmati diri sendiri dan mempersiapkan diri dengan baik untuk pertandingan," tutup sang arsitek.
Hazard dan Bale memang jarang bermain pada musim ini. Cedera lah yang jadi penyebab utama mengapa mereka tidak sering terlihat di lapangan.
Hazard memainkan 23 pertandingan di Liga Spanyol musim ini. Namun, pemain asal Belgia tersebut hanya turun sebagai starter sebanyak tujuh kali.
Sementara itu, Gareth Bale hanya bermain tujuh kali musim ini. Ia terakhir kali membela Los Blancos dalam pertandingan melawan Getafe pada 9 April lalu.
Kabar baik tersebut membuat pasukan El Real dalam mode tempur dan siap mengukir rekor di Eropa lagi. Namun tentu tak akan mudah begitu saja pasalnya Mo Salah siap membalaskan dendamnya.
Pemain asal Mesir itu mengungkapkan bahwa ia akan memberikan yang terbaik sekaligus membalaskan dendam masa lalunya.
2. Real Madrid Ngebet Datangkan Leao
Real Madrid tak mau lama-lama larut dalam kegagalan mendatangkan Kylian Mbappe. Kini Los Blancos dikabarkan mendekati bintang subur AC Milan, Rafael Leao.
Dilansir dari Football Espana, kegagalan merekrut Kylian Mbappe membuat Real Madrid harus mengubah rencana transfernya jelang musim panas 2022.
Kini Real Madrid berencana mengalihkan radarnya untuk mendapatkan pemain bintang subur milik AC Milan, Rafael Leao.
Pemain berusia 22 tahun itu menjadi target lain Real Madrid, setelah dirinya tampil moncer bersama klub berjuluk Rossoneri tersebut.
Apalagi kontrak Leao tersisa dua tahun saja dan belum mencapai kesepakatan mengenai kontrak baru dengan AC Milan.
Baca selengkapnya: Gagal Dapatkan Mbappe, Real Madrid Dekati Bintang Subur AC Milan