Shin Tae-yong Beberkan Penyebab Kurangnya Striker Berkualitas di Timnas Indonesia
FOOTBALL265.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, buka suara mengenai kurangnya pemain berkualitas terutama posisi striker di skuat Garuda.
Shin Tae-yong menyampaikan terkait kurangnya pemain berkualitas di sektor tersebut, saat konferensi pers menjelang FIFA Matchday Indonesia vs Bangladesh di Trans Hotel, Kota Bandung, Selasa (31/05/22).
Menurut pelatih asal Korea Selatan ini, kurangnya pemain berkualitas di lini depan dan belakang lantaran di kompetisi Liga 1 posisi tersebut banyak diisi oleh pemain asing.
"Masalah Liga Indonesia saat ini banyak sekali striker dan stopper pemain asing," kata Shin Tae-yong saat konferensi pers.
Alhasil, pemain lokal yang berposisi sebagai striker dan bek tengah, jarang mendapat kesempatan bermain, lantaran tim Liga 1 lebih memprioritaskan pemain asing di posisi tersebut.
Shin Tae-yong sangat menyayangkan kondisi yang terjadi saat ini, karena hal tersebut membuat Timnas Indonesia kesulitan untuk mendapatkan pemain berkualitas di posisi bek dan striker.
"Jadi pemain lokal tidak dapat main dan tidak bisa dibuat pemain yang baik di posisi striker dan stopper. Itu disayangkan," ungkapnya.
Tim peserta Liga 1 menurut Shin Tae-yong, seharusnya memberikan kesempatan lebih kepada pemain lokal di posisi tersebut, karena dengan begitu akan banyak pengalaman yang didapat.
Selain itu, pemain yang sering mendapat kesempatan bermain akan semakin percaya diri dan kualitasnya akan semakin terasah. Hal itu, tentunya bakal berdampak positif bagi timnas.
"Harusnya mau striker dan stopper, pemain muda dan lokal yang harusnya banyak main. Dengan begitu banyak pengalaman dan otomatis meningkat kemampuan bermain," ungkap Shin Tae-yong.
1. Paham Posisi Para Klub Peserta Liga 1
Shin Tae-yong menyadari, tim peserta kompetisi Liga 1 pasti memiliki banyak pertimbangan dalam menurunkan komposisi pemain dalam setiap pertandingan.
Jadi, harapan Shin Tae-yong agar pemain lokal mendapatkan tempat utama terutama di posisi striker dan stopper kemungkinan besar belum dapat direalisasikan dalam waktu dekat.
"Tapi itu tidak bisa dilakukan saat ini, jadi memang pertimbangan sangat berat sampai saat ini," ujar Shin Tae-yong.
Meski demikian, Shin Tae-yong akan berusaha agar masalah tersebut bisa segera terselesaikan dan Timnas Indonesia memiliki pemain yang kualitasnya maksimal di setiap posisi.
"Memang benar selalu jadi masalah di striker dan saya sangat berusaha agar bisa diselesaikan masalah striker ini," tegas Shin Tae-yong.
2. Persiapan Lawan Bangladesh
Sementara itu, Timnas Indonesia akan melakoni FIFA Matchday melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Rabu (01/06/22) malam.
Shin Tae-yong akan manfaat pertandingan menghadapi Bangladesh, untuk melihat perkembangan pasukannya, setelah menjalankan program latihan.
Apalagi, dalam waktu dekat Indonesia akan tampil di Kualifikasi Piala Asia 2023 di Kuwait pada 8-15 Juni 2022, dan akan berhadapan dengan Yordania dan Kuwait.
"Menguji kekompakan para pemain dan organisasi tim seperti apa dalam uji coba nanti. Apalagi nanti akan melawan Kuwait dan Yordania," jelas Shin Tae-yong.
Selain itu, pada FIFA Matchday tersebut skuat Garuda menargetkan kemenangan, lantaran game tersebut bisa memengaruhi posisi Indonesia di ranking FIFA.
Baca selengkapnya: Kondisi Terkini Timnas Indonesia Jelang Hadapi Bangladesh, Egy Maulana Vikri Absen