Liga 2: PSMS Sukses Boyong Eks Timnas Ahmad Bustomi, Putu Gede Bilang Begini
FOOTBALL265.COM â Pelatih PSMS Medan, Putu Gede, angkat bicara terkait keberhasilan mendatangkan eks Timnas Indonesia dan Persija, Ahmad Bustomi, jelang Liga 2 2022/2023.
Tim asal Sumatera Utara, PSMS Medan kembali kedatangan amunisi baru untuk mengarungi ketatnya Liga 2 2022/2023.
Sosok tersebut yakni pemain senior eks pemain Timnas Indonesia, Ahmad Bustomi. Meski belum resmi diumumkan, sang pemain dilaporkan sudah beberapa hari bergabung dengan PSMS.
Hal itu dibenarkan sang pelatih kepala, I Putu Gede. Ia menyebut sang pemain merupakan salah satu pemain yang dibutuhkan dikerangka timnya.
"Berterimakasih kepada manajemen mendatangkan Ahmad Bustomi, karena gelandang bertahan kita kurang," ucap Putu Gede kepada awak media, Selasa (7/6/22) sore.
Salah satu alasan eks Persija Jakarta musim lalu ini menjadi bagian PSMS, kata Putu Gede, masih berkualitas meski sudah berusia 36 tahun.
"Selain itu untuk leadership di tengah ya dan kualitasnya juga masih ada dan untuk Liga 2 ini masih mumpuni," bebernya.
Lebih lanjut, eks pelatih PSS Sleman ini menyebut pihaknya juga tengah menjalin negosiasi dengan sejumlah calon pemain incarannya.
"Kami juga masih negosiasi dengan 2 penjaga gawang, memiliki potensi dan masih muda juga," ungkapnya.
"Selain itu kita juga masih mencari beberapa pemain yang sudah negosiasi juga, posisi center back, midfielder kiri," tambah Putu Gede.
1. Tunggu Piala Presiden Rampung
Namun, sambungnya, para calon pemain incarannya tersebut tak bisa merapat cepat ke tim berjuluk Ayam Kinantan ini.
"Mereka berada di klub Liga 1 yang masih persiapan untuk Piala Presiden, jadi setelah Piala Presiden kemungkinan bisa (gabung). Tapi kita terus negosiasi dan komunikasi dengan pemain dan pihak klub juga," imbuhnya.
Ketika disinggung perihal jumlah pemain yang dibutuhkannya untuk mengarungi Liga 2 nanti, Putu Gede menyebut berkisar di atas 20-an pemain.
"Rencana 27 (pemain), yang penting di sini ada beberapa hampir 50 persen itu ada all position. Minimal di dua posisi," katanya
"Apalagi kompetisi musim ini berbeda dengan musim lalu, ada 26 pertandingan (satu wilayah dihuni 14 tim dan Liga 2 terbagi 2 wilayah)," pungkasnya.
2. Beres TC di Dataran Tinggi, PSMS Medan Lanjut Tur ke Pulau Jawa
Pasca-melakukan pemusatan latihan (TC) di Berastagi, Karo, dan diakhiri dengan uji coba di Sidikalang, Dairi, PSMS Medan dijadwalkan melakukan tur ke luar Sumatra.
Bahkan Ayam Kinantan dijadwalkan akan TC ke Pulau Jawa, tepatnya di Jawa Timur. Hal itu disampaikan langsung manajer Mulyadi Simatupang.
Mulyadi menyebut pihaknya akan melakukan TC selama 10 hari di Jatim dengan langkah awal melakoni laga uji coba dengan sesama tim Liga 2, berstatus tim promosi, Deltras Sidoarjo.
Usai menjajal kekuatan Deltras, bahkan pihaknya coba mengagendakan sejumlah laga uji coba lain sebelum benar-benar pulang ke Medan.
"Rencananya PSMS Medan akan melakukan TC berjalan di Jawa Timur dari tanggal 9-20 Juni," ucap Mulyadi Simatupang kepada awak media, Minggu (5/6/22).
Baca selengkapnya: Beres TC di Dataran Tinggi, PSMS Medan Lanjut Tur ke Pulau Jawa