x

Blak-blakan, Shin Tae-yong Sebut Kemenangan Timnas Indonesia adalah Hasil Usaha Pemain, Sindir PSSI?

Sabtu, 11 Juni 2022 18:20 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong blak-blakan bahwa kemenangan Timnas Indonesia atas Kuwait di babak Kualifikasi Piala Asia 2023 merupakan kerja pemain.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, blak-blakan mengatakan bahwa kemenangan Timnas Indonesia atas Kuwait di babak Kualifikasi Piala Asia 2023 merupakan hasil kerja pemain.

Ungkapan Shin Tae-yong tersebut seolah menyindir PSSI yang belum lama ini menyebut jika kemenangan Garuda Muda berkat Iwan Bule.

Baca Juga

Seperti diketahui, Timnas Indonesia mencatatkan hasil positif di laga perdana Kualifikasi Piala Asia 2023 dengan menggasak Kuwait dengan skor 2-1.

Dalam laga yang dihelat di Jaber Al Ahmad International Stadium, Rabu (08/06/22) tersebut Timnas Garuda tertinggal lebih dulu via gol Yousef Nasser sebelum akhirnya dibalas oleh Marc Klok dan Rachmat Irianto.

Selain berimbas di papan klasemen, kemenangan tersebut punya arti lain. Untuk pertama kalinya dalam kurun 42 tahun Timnas Indonesia akhirnya menang melawan negara Timur Tengah tersebut.

Baca Juga

Menariknya, melalui laman resmi PSSI, ada rilis teranyar yang menuliskan jika Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule adalah tokoh utama yang memiliki andil besar dalam momen ini.

"Siapa tokoh utama di balik kemenangan hebat Indonesia atas Kuwait? Jawabannya jelas: Iwan Bule," tertulis di rilis resmi PSSI yang berjudul 'Pecahnya Rekor 42 Tahun'.

"Di masa kepemimpinannya selama dua tahun tujuh bulan, Indonesia sudah dua kali mencapai final level tertinggi Asia Tenggara,"

Baca Juga

"Yakni final SEA-Games 2019 dan final Piala AFF 2021. Lalu semifinal SEA-Games 2022."

Entah kebetulan atau tidak, pernyataan Iwan Bule seolah 'dibalas' oleh Shin Tae-yong yang baru-baru ini menyebut jika kemenangan Timnas Indonesia atas Kuwait merupakan hasil kerja pemain.


1. Shin Tae-yong Sindir PSSI?

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong bersama Fachruddin Aryanto saat konferensi pers di Trans Hotel, Kota Bandung, Selasa (31/05/22), menjelang FIFA Matchday, Rabu (01/06/22).

Melalui instagram pribadinya @shintaeyong7777, Shin Tae yong menyampaikan jika kemenangan Timnas Indonesia merupakan berkat kerja keras pemain.

"Kemenangan atas Kuwait adalah berkat kerja keras semua orang di tim. Terima kasih untuk semuanya," tulis Shin Tae-yong disertai gambar pemain Timnas Indonesia yang merayakan kemenangan bersama suporter.

Baca Juga

Unggahan ini seolah-olah ingin mengklarifikasi pernyataan yang ada dari PSSI. Terlepas dari unggahan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia sendiri masih harus membuktikan dirinya demi mengunci tiket lolos ke Piala Asia 2023.

Skuat Garuda akan melakoni dua laga sisa, yaitu kontra Yordania serta Nepal. Melihat hitung-hitungan matematis jelas Yordania yang berpotensi jadi batu sandungan serius bagi Timnas Indonesia.

Saat ini, Yordania berada di ranking 91 FIFA atau berjarak sangat jauh dengan Timnas Indonesia yang berada di urutan ke-158.

Baca Juga

Dalam head-to-head pertemuan, Yordania juga masih terlalu perkasa bagi Timnas Indonesia. Dalam tiga laga terakhir misalnya, Yordani mampu menyapu dengan kemenangan.

Bahkan, Yordania tercatat pernah menggebuk Timnas Indonesia dengan skor mencolok 4-1 dan 5-0. 

Tak cuma itu, Yordania juga memimpin klasemen grup A. Indonesia dan Yordania sama-sama koleksi tiga poin. Tapi, skuad Merah Putih berada di urutan kedua karena kalah agresivitas gol. 

Baca Juga

Namun tidak ada yang tidak mungkin dalam olahraga si kulit bundar. Jika mampu menahan imbang Yordania, kans Timnas Indonesia merebut satu tiket ke Piala Asia 2023 terbuka lebar, dengan catatan bisa menang atas Nepal di laga terakhir, dan Yordania menang atas Kuwait.

Namun jika Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan atas Yordania, maka hampir dipastikan skuad Garuda sudah berada di putaran final Piala Asia 2023.


2. Shin Tae-yong Diminta Turun Pangkat

Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia. Foto: Arif Rahman/Football265.com

Rumor itu akhirnya jadi kenyataan. Shin Tae-yong blak-blakan diminta PSSI untuk tidak mengampu Timnas Indonesia di level senior di tengah-tengah perjuangannya lolos ke Piala Asia. 

PSSI melalui ketua umunya, Mochammad Iriawan, menyampaikan jika Shin Tae-yong bakal turun pangkat untuk menangani Timnas Indonesia di sektor junior. 

"Kemarin di sela-sela kongres, STY kita panggil. Kebetulan waktu itu memimpin dan dilaporkan kepada saya di sana disampaikan apa yang STY lakukan tentang 3 kelompok umur tersebut," ujarnya.

"Akhirnya kita berdiskusi, setelah itu dengan exco kita menginginkan nanti kelompok umur 20 saja yang dilatih oleh STY," terangnya.

Kendati begitu, keputusan berada di tangan Shin Tae-yong. Ia bakal mengkomunikasikan tersebut usai Timnas Indonesia berjuang di Kualifikasi Piala Asia 2023. 

Baca Selengkapnya: Sedang Berjuang Lolos Piala Asia, Shin Tae-yong Blak-blakan Diminta PSSI 'Turun Pangkat' ke Tim Junior

PSSITimnas IndonesiaBola InternasionalIwan BuleBerita Timnas IndonesiaShin Tae-yongKualifikasi Piala Asia 2023

Berita Terkini