x

3 Pemain Timnas Indonesia Bakal Bersinar di Piala AFF U-19 2022: Ada Penghancur Klub-klub Inggris

Selasa, 21 Juni 2022 14:35 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Berikut tiga pemain Timnas Indonesia U-19 yang berpotensi bersinar di Piala AFF U-19 2022, termasuk striker penghancur klub-klub Inggris. Foto: Instagram@PSSI

FOOTBALL265.COM - Berikut tiga pemain Timnas Indonesia U-19 yang berpotensi bersinar di Piala AFF U-19 2022, termasuk striker penghancur klub-klub Inggris.

Seperti diketahui, setelah menghadapi ajang Toulon Tournament di Prancis, Timnas Indonesia U-19 akan kembali menjalani turnamen Piala AFF U-19 2022.

Baca Juga

Timnas Indonesia U-19 tergabung ke dalam Grup A bersama Myanmar, Vietnam, Thailand, Brunei Darussalam, dan Filipina. Skuat Garuda Muda diunggulkan karena mereka berstatus sebagai tuan rumah.

Di laga perdana, Ronaldo Kwateh dkk akan langsung menantang musuh kuat yakni Vietnam. Pertandingan ini digelar di Stadion Patriot Candrabaga, Bekasi pada Sabtu (02/07/22) pukul 20.30 WIB mendatang.

Baca Juga

Ini menjadi tugas berat yang harus dilalui Shin Tae-yong seusai membawa Timnas Indonesia senior lolos ke Piala Asia 2023.

Ketua Umum PSSI yakni Mochamad Iriawan alias Iwan Bule memutuskan untuk mempertahankan Shin Tae-yong di kursi pelatih Timnas Indonesia senior.

Akan tetapi, pelatih asal Korea Selatan itu juga akan tetap menakhodai skuat U-23 dan U-19 seusai kontrak yang disepakati sejak awal.

Baca Juga

"Kami sudah diskusikan kembali. Karena hasil Timnas Indonesia yang sudah luar biasa di putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2023. Jadi, tim senior masih dipegang oleh Shin Tae-yong," ujar Iwan Bule.

"Kalau untuk timnas U-23? Lihat nanti. Yang jelas, Timnas Indonesia senior dan U-20 sudah pasti dilatih Shin Tae-yong," tuturnya menambahkan.

Meski tidak ada waktu untuk beristirahat bagi Shin Tae-yong, dirinya tidak perlu cemas karena Timnas Indonesia U-19 dihuni oleh banyak pemain muda berbakat.

Berikut INDOSPORT telah merangkum tiga pemain Timnas Indonesia U-19 yang berpotensi bersinar di Piala AFF U-19 2022:


1. Hokky Caraka

Selebrasi Hokky Caraka, pemain nomor 10 di skuat Garuda Select 4

Di Piala AFF U-19 2022, Hokky Caraka diprediksi akan menjadi andalan Shin Tae-yong di lini depan. Striker berusia 17 tahun ini sudah memiliki pengalaman bermain di Eropa karena dua kali mengikuti pelatihan Garuda Select.

Hokky Caraka juga dijuluki sebagai penghancur klub-klub Inggris. Ia sukses mencetak 14 gol saat mengikuti pelatihan Garuda Select jilid empat di Inggris tahun lalu.

Baca Juga

Saat berduet dengan Faiz Maulana, raihan 14 gol itu membuat pemain kelahiran Gunung Kidul ini menjadi top skor Garuda Select jilid empat.

Tidak hanya itu, Hokky Caraka juga sudah sempat merasakan kerasnya pertarungan Liga 1 2021-2022 lalu dengan diberikan kesempatan bermain oleh PSS Sleman sebanyak tiga laga dari bangku cadangan.

Baca Juga

Ronaldo Kwateh

Striker yang masih berusia 17 tahun ini menjadi pusat perhatian banyak media olahraga Vietnam saat mengikuti ajang SEA Games 2021 lalu.

Kemudian di ajang Toulon Tournament 2022 belum lama ini, Ronaldo Kwateh kembali mencuri perhatian media Prancis. Ia disebut oleh salah satu wartawan sebagai salah satu bintang besar Timnas Indonesia.

Di Toulon Tournament 2022, Timnas Indonesia U-19 memang mengandalkan dua sosok di lini yakni Ronaldo Kwateh dan Hokky Caraka.

Di bawah asuhan bawah asuhan pelatih Dzenan Radoncic, Ronaldo Kwateh dan Hokky Caraka yang menjadi tulang punggung mampu membawa Garuda Muda meraih peringkat ke-10.

Baca Juga

Saat itu Garuda Muda memang kesulitan menghadapi negara-negara kuat yang memiliki ranking FIFA jauh di atas Indonesia.

Namun mereka sukses membuat sejarah dengan meraih kemenangan atas Ghana U-20 di babak penyisihan Grup B. Mereka juga hanya kalah tipis 0-1 dari Venezuela, 0-2 dari Meksiko dan terakhir kalah adu penalti dari Aljazair dengan skor 3-4.


2. Marselino Ferndinan

Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan di laga ujicoba melawan Timor Leste dalam pertandingan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (27/01/22). Foto : Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT

Nama terakhir yang berpotensi bersinar di Piala AFF U-19 2022 yakni Marselino Ferndinan. Pemain kesayangan Shin Tae-yong ini akhirnya bisa membela Timnas Indonesia U-19 setelah sebelumnya memperkuat skuat senior di Kualifikasi Piala Asia 2023.

Meski diikut sertakan di Timnas Indonesia senior, Marselino Ferndinan mampu tampil gemilang. Ia baru saja mencetak rekor saat membawa Skuat Garuda menang 7-0 atas Nepal.

Marselino Ferndinan mampu memyumbang satu gol di menit ke-90 dan membuatnya menjadi pemain termuda yang mampu mencetak gol di Kualifikasi Piala Asia 2023. Saat menggetarkan jala gawang Nepal, usianya masih 17 tahun 6 bulan dan 15 hari.

Baca Juga
Timnas Indonesia U-19Marselino FerdinanRonaldo KwatehHokky CarakaPiala AFF U-19 2022

Berita Terkini