Apesnya Nasib AC Milan, 3 Bintang Idaman Malah Putuskan Gabung ke Klub Rival Musim Ini
FOOTBALL265.COM – Melihat tiga pemain incaran AC Milan sepanjang bursa transfer musim 22/23, yang akhirnya malah putuskan gabung klub rival dan abaikan tawaran Rossoneri. Siapa sajakah mereka?
Memasuki pekan jendela transfer musim panas 2022/23, sang juara bertahan Liga Italia yakni AC Milan jadi salah satu klub yang cukup sibuk dan terus dirumorkan akan kedatangan atau kepergian para bintang.
Dengan sokongan dana yang sangat fantastis dari RedBird Capital sebagai pemilik baru, terlihat jelas bahwa Paolo Maldini dan Ricky Massara akan sangat mudah mendatangkan para bintang ke AC Milan.
Dari sekian banyak rumor, nama Renato Sanches serta Sven Botman jadi pembicaraan hangat lantaran terus dikaitkan dan hampir pasti bergabung dengan AC Milan.
Dua pemain tersebut dianggap bisa mengisi pos lini belakang yang akan ditinggal Alessio Romagnoli, serta sektor gelandang selepas ditinggal Franck Kessie.
Namun sayang, kabar peresmian Renato Sanches serta Sven Botman terancam batal lantaran dua pemain itu disebut lebih menerima pinangan klub lain ketimbang AC Milan.
Renato Sanches misalnya, pemain asal Portugal tersebut kabarnya siap menerima pinangan PSG yang berani membayarnya seharga 40 juta euro alias setara Rp 625 Miliar.
PSG optimistis segera meresmikan kedatangan Renato Sanches mengingat AC Milan hanya mau menebus eks Bayern Munchen tersebut di harga 20 juta euro.
Sementara Sven Botman kian dekat dengan klub Liga Inggris, Newcastle United yang juga berani mengeluarkan uang 55 juta euro atau 25 juta euro lebih banyak dari penawaran AC Milan.
Selain Renato Sanches dan Sven Botman, sejatinya ada tiga pemain bintang lain yang sempat jadi incaran AC Milan namun akhirnya malah pilih gabung klub lain di bursa transfer musim panas ini.
Lantas siapa sajakah mereka? Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas:
1. Enzo Fernandez
Nama pertama adalah Enzo Fernandez. Gelandang asal Argentina tersebut sempat ramai dikabarkan bakal jadi pengganti Franck Kessie di lini tengah skuat AC Milan musim depan.
Sepanjang musim 21/22 lalu, Enzo Fernandez mampu bermain sebanyak 24 pertandingan di semua ajang buat River Plate dan berhasil mencetak 9 gol serta memberikan 6 assists.
Peluang AC Milan mendapatkan Enzo Fernandez terbilang cukup besar, lantaran laman Tuttosport menyebutkan bahwa sang pemain merupakan penggemar berat skuat Rossoneri.
Namun sayang, di pertengahan bulan Juni ini Enzo Fernandez malah memutuskan untuk bergabung dengan klub Liga Portugal, Benfica.
Melalui sebuah pernyataan resmi pada Kamis (23/06/22) waktu setempat, Benfica mengumumkan kedatangan Enzo Fernandez dari River Plate.
Benfica dan River Plate setuju terkait transfer Enzo Fernandez di angka 10 juta euro plus sejumlah bonus di angka 8 juta euro.
Nantinya, Enzo Fernandez masih akan memperkuat River Plate hingga kompetisi Piala Libertadores rampung.
Sebastian Haller
Berikutnya ada Sebastian Haller. Penyerang Timnas Pantai Gading tersebut sempat jadi buruan utama AC Milan untuk mempertajam lini serang mereka musim depan.
Ditambah dengan kedatangan RedBird Capital sebagai investor baru, kian tinggi pula harapan AC Milan untuk bisa memboyong Sebastian Haller.
Namun sayang, rencana besar AC Milan mendatangkan Sebastian Haller gagal terwujud lantaran Borussia Dortmund sukses lakukan pergerakan lebih dulu.
2. Tertikung Dortmund
Diketahui bahwa kubu Die Borussen lakukan langkah besar di bursa transfer kali ini, dengan datangkan Haller sebagai rekrutan ke delapan mereka.
Tak tanggung, Borussia Dortmund rela mengeluarkan dana mencapai 31 Juta Euro atau setara dengan Rp 484 Miliar untuk mendatangkan pemain berusia 28 tahun itu.
Kedatangan Sebastian Haller sendiri diharapkan bisa jadi solusi buat lini serang Dortmund usai ditinggal Erling Haaland yang memutuskan hengkang ke Manchester City.
Bersama skuat The Black and Yellow, nantinya Sebastian Haller akan mendapat kontrak empat tahun dan sekaligus memegang rekor sebagai pemain dengan rekor transfer termahal klub.
Mario Gotze
Terakhir adalah Mario Gotze. Rumor ketertarikan AC Milan terhadap Mario Gotze sendiri baru berhembus sepanjang bulan Juni ini dan mulai memanas di pembukaan bursa transfer.
Rumor kian dekatnya Mario Gotze mendarat ke San Siro dibocorkan oleh Calciomercato. Menurut laporan tersebut ada 4 klub yang tertarik menikmati service Gotze.
Ketiganya adalah Eintracht Frankfurt, Benfica, AS Roma dan AC Milan. Dari keempat klub tersebut I Rossoneri diyakini akan jadi pelabuhan baru Gotze usai meninggalkan PSV Eindhoven lantaran berpeluang tampil di Liga Champions musim depan.
Namun lagi-lagi, AC Milan kena tikung di menit akhir setelah Eintracht Frankfurt lebih dulu resmi mendapatkan tanda tangan Mario Gotze.
Pemain berpaspor Jerman tersebut meneken kontrak berdurasi 3 tahun alias bertahan bersama Eintracht Frankfurt hingga 2025 mendatang.
"Eintracht Frankfurt terus bekerja pada skuad untuk musim baru dan telah menyetujui kontrak dengan Mario Gotze hingga 2025," tulis Eintracht Frankfurt.