Jelang Lawan Visakha FC di Piala AFC, Bintang Bali United Tak Mau Hanya Fokus Kawal Satu Pemain
FOOTBALL265.COM - Bali United tak mau terkecoh dengan keberadaan Marcos Vinicius. Pemain asal Brasil ini memang bagus, namun Visakha FC memiliki banyak pemain yang wajib diwaspadai jelang bertemu di Piala AFC 2022.
Bali United akan melawan Visakha FC dalam laga kedua di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (27/6/22) sore. Laga ini sangat penting mengingat kedua tim sama-sama memiliki tiga poin.
Di atas kertas, Bali United lebih diunggulkan. Namun, Visakha FC bukan klub lemah, seperti halnya Timnas Kamboja tiap kali bertemu Timnas Indonesia.
Visakha FC memiliki Marcos Vinicius yang spesial. Dia disebut spesial di Kamboja karena rutin membela tim-tim Serie A Brasil, seperti Cruzeiro, Botafogo dan Náutico.
Dalam aksi pertama Visakha, Marcos tampil 94 menit. Marcos membawa timnya menang atas Kaya FC 2-1.
Meski tak mencetak gol, namun aksi-aksi Marcos Vinicius cukup merepotkan Kaya FC. Hal itu bukan sebuah kejutan mengingat Marcos Vinicius cukup punya nama di Brasil.
Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, mengetahui kehebatan Marcos. Namun, bukan berarti penjagaan akan terarah hanya pada gelandang 27 tahun tersebut.
"Ya benar, dia pemain bagus. Kita harus hati-hati, tapi dari tim Kamboja bukan dia sendiri. Saya lihat ada banyak pemain bagus, baik itu yang lokal maupun asing. Ketika hilang bola, kita harus bertahan dengan bagus," tutur Teco dalam jumpa pers di Kuta, Minggu (26/6/22).
1. Kunci Utama menghadapi Visakha FC
Hal sama turut diungkapkan kiper Bali United, Nadeo Argawinata. Kedisiplinan menjadi kunci utama ketika menghadapi setiap pemain Visakha, termasuk Marcos.
Kedisiplinan dalam melakukan penjagaan akan membuat Visakha tak punya kesempatan membuat peluang. Termasuk mencetak gol dari tendangan jarak jauh, seperti saat melawan Kaya FC.
"Saya sempat melihat highlight pertandingan sedikit dari Visakha. Memang ada gol dari tendangan jarak jauh, tapi saya rasa bukan satu atau dua orang yang akan kita waspadai, tapi semua pemain lawan harus kita waspadai," tutur Nadeo.
"Apapun itu tendangan jarak jauh atau skema mereka wajib kita waspadai. Seperti kata coach Teco, kita harus bertahan bagus dan pressing. Dengan begitu kita bisa meminimalisir serangan mereka," imbuh Nadeo.
Menurut Nadeo, Bali United sudah bersiap dengan bagus setelah partai melawan Kedah Darul Aman.
Berkat kemenangan 2-0 atas Kedah Darul Aman, Bali United punya motivasi lebih untuk meraih hasil maksimal kedua di Piala AFC 2022.
"Strategi dan taktik sudah coach persiapkan dengan maksimal. Kita akan lebih siap lagi pada pertandingan kedua," jelas kiper asal Kediri ini.
2. Menanti Gemuruh Suporter
Sebelumnya, kemenangan 2-0 atas Kedah Darul Aman, didapat Bali United lewat gol bunuh diri Ronald Ngah Wanja menit ke-45+1, serta M Rahmat menit ke-82.
Dukungan penuh dari suporter menjadi salah satu kunci Bali United bermain spartan. Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, gembira dengan dukungan total suporter meski hujan lebat mengguyur stadion.
"Atmosfer yang luar biasa. Saya juga kaget, satu jam sebelum kick off sudah ada suporter, walau hujan deras," kata Spaso, Jumat (24/6/22) malam.
Spaso dan para pemain lain gembira ketika dukungan besar suporter bisa dibalas dengan raihan tiga poin. Harapannya ketika melawan Visakha FC, hal sama bisa dilakukan lagi.
"Dukungan itu sangat-sangat kita apresiasi. Kita rekan-rekan satu tim senang bisa membalasnya dengan kemenangan," tutur Spaso.