x

Hadiah Juara Liga Italia, AC Milan Pastikan Ibrahimovic Bertahan

Sabtu, 2 Juli 2022 21:00 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Prio Hari Kristanto
Raksasa Liga Italia, AC Milan dikabarkan akan memperpanjang kontrak pemain kawakan, Zlatan Ibrahimovic, meski akan absen lama karena cedera ACL Foto: REUTERS/Daniele Mascolo

FOOTBALL265.COM – Raksasa Liga Italia, AC Milan dikabarkan akan memperpanjang kontrak pemain kawakan, Zlatan Ibrahimovic, meski akan absen lama karena cedera ACL.

Juara Liga Italia musim 2021/2022, AC Milan dikabarkan akan memberikan kontrak baru untuk pemain kawakan, Zlatan Ibrahimovic.

Baca Juga

Pemain 40 tahun ini akan berstatus bebas transfer pekan ini, usai kontraknya bersama Rossoneri habis pada Juli 2022 ini.

Ibrahimovic memang menjadi salah satu pilar kunci sukses untuk AC Milan saat juara di musim lalu.

Namun demikian, pemain timnas Swedia ini sebenarnya mengalami cedera berat, yaitu ACL yang didapatkan pada paruh kedua Liga Italia musim 2021/2022.

Baca Juga

Kabarnya, cedera ACL ini cukup berdampak pada karier Zlatan Ibrahimovic bersama AC Milan di usia senja, karena harus menepi setidaknya delapan bulan.

Cedera ini sebenarnya membuat Ibrahimovic mempertimbangkan pensiun dari sepak bola beberapa waktu lalu, tetapi AC Milan memilih mempertahankannya sebagai sosok penting di ruang ganti. Hal ini sempat diungkapkan oleh Direktur Olahraga AC Milan, Paolo Maldini.

Baca Juga

“Saya berbicara pada Ibrahimovic pada Senin lalu dan kami akan berdiskusi lagi 15 hari ke depan, saya tak melihat masalah soal kesepakatan pemain ini dengan AC Milan,” ujarnya dilansir dari Daily Mail.

“Secara alamiah, Ibrahimovic tidak senang jika bermain dalam sedikit pertandingan saja, mari kita lihat dalam dua minggu ke depan.”


1. Ibrahimovic Ingin Terus Bermain untuk AC Milan

Sandro Tonali dan Zlatan Ibrahimovic berselebrasi di laga Lazio vs AC Milan (REUTERS/Alberto Lingria)

“Apa yang dia lakukan akan bagus untuk AC Milan, dari kondisi ini saya tahu bahwa Ibrahimovic punya keinginan untuk  terus bermain,“ kata Maldini.

Pengumuman soal periode kedua Ibrahimovic di AC Milan terjadi pada akhir 2020 usai sang pemain dipandang sebagai solusi jangka pendek penampilan buruk tim.

Baca Juga

Mantan penyerang Los Angeles Galaxy dan Manchester United ini secara instan mampu mengangkat AC Milan dari tim yang tampil buruk menjadi penantang gelar Liga Italia.

Hal inilah yang membuat AC Milan kemudian memberikan penawaran kontrak secara berkala.

Sepuluh tahun usai membawa AC Milan juara Liga Italia di musim 2010/2011, Ibrahimovic mampu menggunakan trik saat musim pertama di periode kedua kembali ke Italia.

Baca Juga

Ibrahimovic mampu mengemas 8 gol dari 23 pertandingan untuk AC Milan dan membawa tim mampu bersaing dengan Inter Milan di papan atas klasemen Liga Italia musim lalu.

Bomber Timnas Italia, Andrea Belotti, dipastikan akan punya klub baru pada musim 2022/2023 mendatang setelah kontraknya bersama Torino resmi tidak lagi diperpanjang.

Dengan ini ia akan jadi rebutan di bursa transfer mengingat tim-tim besar yang salah satunya adalah AC Milan dilaporkan siap untuk menggaetnya.


2. AC Milan Incar Andrea Belotti

Paolo Maldini, direktur teknik AC Milan

Pada Jumat (01/07/22), Torino membuat postingan di media sosial mereka bahwa Belotti akan meninggalkan Olimpico Turin dengan status free agent.

Sebelumnya Il Toro sempat percaya diri bisa memperpanjang kontrak bomber berjuluk Il Gallo tersebut namun apa daya, mereka tidak sanggup membayar permintaan gajinya yang tinggi.

Sempat ada rumor jika Andrea Belotti akan Torino lego pada bursa transfer musim dingin 2022 lalu dengan adanya minat kuat dari Toronto FC di MLS namun kepindahan itu tidak terwujud.

Baca Selengkapnya: Hal-Hal Terpuji yang Dilakukan Paolo Maldini dan Ricky Massara Selama di AC Milan

AC MilanZlatan IbrahimovicPaolo MaldiniLiga ItaliaSepak BolaBerita Liga Italia

Berita Terkini