Liga Inggris: Gacor Bersama Arsenal, Manchester City Sesali Kepergian Gabriel Jesus?
FOOTBALL265.COM – Raksasa Liga Inggris (Premier League), Arsenal terus menunjukkan tren positif selama pramusim. Gabriel Jesus sukses menjadi penyebab penyesalan Manchester City.
Kedatangan eks striker Manchester City, Gabriel Jesus ternyata mampu memberikan dampak yang cukup signifikan bagi skuad Mikel Arteta.
Sejak pertandingan perdana mereka di pramusim, kedatangan Gabriel Jesus di babak kedua mampu membuat jalannya pertandingan melawan Nurnberg menjadi berbeda.
Pada pertandingan itu, Arsenal mampu melakukan comeback dengan hasil akhir 5-3 untuk kemenangan The Gunners. Sedangkan Gabriel Jesus mampu mencatatkan brace.
Kemudian di pertandingan pramusim kedua mereka melawan Everton. Gabriel Jesus lagi-lagi mampu memecah kebuntuan.
Berkat gol yang diciptakan oleh Gabriel Jesus dan Bukayo Saka, Arsenal sukses mengamankan kemenangan atas skuad Frank Lampard.
Dua kemenangan beruntun itu adalah bukti kecerdikan Mikel Arteta dalam menentukan penyerang anyar untuk mereka.
Diketahui bahwa Gabriel Jesus merupakan pemain yang jarang dipakai oleh Pep Guardiola. Sebab, ia lebih suka untuk bermain tanpa mengenakan striker murni.
Namun, hal yang tak disangka pun terjadi, ketika Pep justru mendatangkan Erling Haaland. Tentu saja kepergian Gabriel Jesus adalah hal yang tak terelakkan lagi.
Sedangkan Erling Haaland masih belum menunjukkan tajinya di Manchester City, kerena mereka baru akan memulai laga pramusimnya pada Kamis (21/07/22).
1. Gabriel Jesus Gacor di Arsenal
Manchester City sepertinya harus menelan ludah mereka sendiri, ketika melihat performa apik mantan penyerangnya itu.
Bagaimana tidak, striker yang tak terpakai itu justru tampil cukup menakjubkan di bawah asuhan pelatih Mikel Arteta.
Sedangkan Erling Haaland yang punya riwayat cedera tak menjamin ia mampu melewati duel-duel keras yang ada di Liga Inggris.
Eks gelandang Manchester City, Dietmar Hamann melalui Evening Standard juga mengungkapkan bahwa Pep Guardiola telah membuat kesalahan dengan melepas Gabriel Jesus.
“Pep melakukan kesalahan dengan membiarkan Gabriel Jesus pergi. Erling sudang punya masalah cedera dan Liga Inggris adalah liga yang sangat mengandalkan fisik,” ujar Hamann.
Melansir dari laman ESPN, Gabriel Jesus yang bermain cukup apik pun tak henti-hentinya mendapatkan pujian dari Arteta.
Pelatih Arsenal itu mengatakan bahwa penyerang anyarnya itu bak ‘kekacauan’ menyusul gol yang berhasil diciptakan Gabriel Jesus ketika melawan Everton.
“Dia menciptakan kekacauan dan ketidakpastian dan selalu ada di pundak Anda, dia selalu ada untuk merebut bola dari Anda, dia selalu di depan gawang,” kata Arteta.
“Dia adalah ancaman nyata dan dia adalah apa yang kami butuhkan. Setiap kali kami memberikan bola, dia langsung aktif, memberikan tekanan dan membuat timnya mendukungnya,” jelasnya.
Setidaknya dengan bergabungnya Haaland dan berharap ia bisa menciptakan gol-gol, Manchester City seharusnya bisa untuk melupakan Gabriel Jesus.
2. Arsenal Ditinggalkan Bocah Ajaibnya
Raksasa Liga Inggris (Premier League), Chelsea dikabarkan berhasil mendapatkan penyerang berusia 18 tahun, setelah Omari Hutchinson meninggalkan Arsenal.
Tim asal London Barat, Chelsea tampaknya terus menambah kekuatan baik dari sektor tim muda ataupun seniornya.
Setelah sebelumnya Chelsea U-23 berhasil merekrut kiper muda Eddie Beach dari Southampton. Kini mereka mendapat pasukan anyar dari akademi Arsenal.
Diketahui bahwa akademi Cobham, terus menciptakan bibit-bibit pemain potensial yang berhasil menunjukkan performanya di tim senior.
Beberapa pemain akademi mereka saat ini telah dibawa Tuchel untuk mengikuti pertandingan pramusim, seperti Mason Mount, Reece James, ataupun Conor Gallagher.
Baca selengkapnya: Langkah Berani dari Bocah Ajaib Liga Inggris, Rela Khianati Arsenal Demi Gabung Chelsea