x

Liga 1: Miskin Peluang dan Nihil Gol, Begini Dalih Pelatih Arema FC

Minggu, 7 Agustus 2022 15:25 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Indra Citra Sena
Pelatih Arema fc, Eduardo Almeida. Foto: Ian Setiawan/Football265.com

FOOTBALL265.COM - Arema FC gagal mencapai target meraup poin penuh saat menjamu PSS Sleman dalam laga pekan ke-3 Liga 1 Indonesia 2022-2023 di Stadion Kanjuruhan Malang, Jumat (5/8/22).

Alih-alih menciptakan gol, Arema FC justru gagal menceploskan satu bola pun ke gawang PSS. Pertemuan itu berakhir imbang 0-0 hingga peluit panjang.

Baca Juga

Tak pelak, hasil imbang ini begitu mengecewakan segenap anggota tim berjulukan Singo Edan lantaran menjadi kans menembus papan atas.

"Kami gagal meraih kemenangan. Tidak ada gol yang mampu kami ciptakan. Pemain sudah berusaha maksimal di atas lapangan. Banyak peluang yang tercipta. Beginilah sepak bola," tutur pelatih Arema FC, Eduardo Almeida.

Sebenarnya, Arema FC meraih momentum menang pada 10 menit akhir. Bek Sergio Silva nyaris menggoyak gawang PSS melalui heading akurat dalam situasi sepak pojok.

Baca Juga

Sayang, upaya bek asal Portugal itu gagal menjadi gol. Bola heading Sergio membentur mistar gawang dan memantul keluar menjauh dari garis gawang.

Paparan situs Liga Indonesia Baru, peluang itu menjadi satu dari empat yang dimiliki Arema FC, dari enam tembakan. Sedangkan PSS Sleman hanya mencatat sekali shooting terarah.

Baca Juga

Tak ayal, hasil imbang ini seperti Arema FC ketiban apes. Sehingga, Eduardo Almeida menilai anak asuhnya layak memenangi laga.

"Kami seharusnya lebih layak mendapatkan hasil yang lebih dari (satu poin) ini," tegas pelatih berkebangsaan Portugal itu.


1. Posisi Naik

Arema FC vs PSS Sleman di laga BRI Liga 1.

Kendati demikian, Arema FC tak mengalami nasib apes sepenuhnya karena mereka masih memetik satu poin untuk memperbaiki posisi di klasemen.

Johan Ahmad Farizi dkk. naik empat tingkat dari posisi 10 di klasemen Liga 1, menuju urutan 6. Arema FC juga meraih empat poin dari masing-masing sekali menang, satu imbang, dan satu kalah.

Baca Juga

"Hasil pertandingan sudah terjadi dan berlalu. Saatnya kami kembali fokus menatap laga selanjutnya," tuntas Eduardo Almeida.

Di sisi lain, hasil imbang ini menjadi yang pertama dalam catatan head to head kedua tim, sejak bertemu di era Liga 1 edisi 2019 lalu.

Baca Juga

Arema FC dan PSS Sleman mencatat sudah saling mengalahkan dalam empat laga. Kedua tim masing-masing menorehkan dua kemenangan dan dua kali kalah.


2. PT LIB Tanggapi Viral Bayi Meninggal

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita. Foto: Arif Rahman/Football265.com

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita mengatakan memang tidak ada batasan usia bila ada ingin yang datang ke stadion untuk menyaksikan Liga 1 Indonesia 2022/2023, Minggu (07/08/22).

Animo masyarakat untuk menyaksikan kompetisi sepak bola Liga 1 secara langsung di stadion memang diketahui cukup tinggi.

Terlebih Liga 1 musim ini memang sudah kembali bisa disaksikan secara langsung ke stadion usai tidak boleh karena pandemi Covid-19. 

Baca Juga

PT LIB selaku operator kompetisi memang tidak mengeluarkan regulasi terkait batasan usia yang ingin datang ke stadion demi menyaksikan tim kesayangannya berlaga di kancah Liga 1.

Diutarakan oleh Direktur Akhmad Hadian Lukita, PT LIB hanya membuat regulasi terkait wajib sudah menerima vaksin dua kali untuk penonton yang akan datang ke stadion.

Baca Selengkapnya

PSS SlemanLiga IndonesiaArema FCLiga 1Bola IndonesiaEduardo AlmeidaBerita Liga 1Liga 1 2022-2023One Football

Berita Terkini