Cetak Dua Gol di Liga Inggris, Haaland Jadi Sorotan Gegara Bicara Kotor saat Wawancara
FOOTBALL265.COM - Bintang baru Manchester City, Erling Haaland, mencetak dua gol debutnya di Liga Inggris (Premier League). Namun dia malah jadi sorotan lantaran keceplosan berbicara kotor saat wawancara.
Erling Haaland mampu menjadi pahlawan kemenangan Manchester City yang tampil gemilang saat bertandang ke markas West Ham pada laga perdana Liga Inggris, Minggu (7/8/22) malam WIB.
Bertanding di London Stadium, London, The Citizen berhasil menang dengan skor 2-0 atas tuan rumah. Dua gol tersebut diborong oleh Erling Haaland di laga debutnya d Liga Inggris.
Brace atau dua gol tersebut dilesakkan oleh Haaland lewat penalti di menit ke-36, setelah sebelumnya dirinya dijatuhkan oleh kiper Alphonse Areola di kotak terlarang.
Haaland menambah pundi-pundi golnya di Liga Inggris pada menit ke-65. Kali ini, koneksinya dengan Kevin de Bruyne berjalan ancar untuk menaklukkan Areola kali kedua.
Dua gol ini pun langsung membuat Haaland jadi pemain tersubur di pekan perdana Liga Inggris. Bahkan dia menduduki puncak daftar top skor Liga Inggris 2022-2023.
Sebagai kunci kemenangan Manchester City, Haaland pun mendapat kesempatan berbicara saat sesi wawancara dengan salah satu stasion televisi di Inggris.
Namun, mantan penyerang Borussia Dortund itu tidak sengaja berbicara kasar. Hal ini dilakukannya lantaran sedikit kesal karena gagal mencetak tiga gol pada laga itu.
Seperti diketahui, Haaland memang memiliki peluang emas untuk menambah skor sesaat sebelum dirinya diganti pada menit ke-78.
“Iya, seharusnya saya bisa [mencetak hat-trick], jika anda melihat tadi (umpan dari Ilkay Gundogan0 tepat sebelum diganti, seharusnya saya bisa mengeksekusi itu (menjadi gol),” kata Erling Haaland kepada Sky Sports.
1. Haaland 2 Kali Keceplosan Mengumpat saat Wawancara
Setelah mengutarakan pernyataan tersebut, Erling Haaland lalu keceplosan mengatakan kata kasar karena kesal dengan kegagalannya mencetak tiga gol.
Mendengar hal itu, reporter Geoff Shreeves pun langsung menegurnya. Sang reporter nampaknya meminta Haaland berbicara dengan kata-kata yang sopan, di mana ini jadi hukum alam di Liga Inggris.
Namun, bukannya berhenti mengucapkannya, Erling Haaland malah kembali keceplosan lagi mengucapkan kata kotor yang sama.
Sontak peristiwa tersebut jadi ramai diperbincangkan oleh para fan di media sosial. Mereka menilai Haaland masih mengalami culture shock karena belum lama pindah dari Jerman ke Inggris.
Kemenangan ini sendiri membuat Manchester City berhasil meraih tiga poin penuh dan bertengger di posisi keempat dalam klasemen Liga Inggris 2022/23.
2. Erling Haaland Ingin Bawa Manchester City Juara Liga Champions
Rekrutan anyar klub Liga Inggris (Premier League) Manchester City, Erling Haaland, bersumpah akan membawa klubnya itu menjuarai Liga Champions.
Hal itu ia sampaikan langsung di depan sang ‘predator’ Inggris yang juga menjadi legenda Newcastle, Alan Shearer.
Erling Haaland mengungkapkan bahwa Liga Champions menjadi kompetisi favoritnya. Ia berharap dapat memenangkan kompetisi tersebut bersama Manchester City.
“Aku tidak ingin mengatakan terlalu banyak tentang itu (Liga Champions),” kata Erling Haaland, dikutip dari BBC.com.
"Ini kompetisi favorit saya – saya suka anthem-nya dan segalanya. Ini adalah kompetisi yang bagus, kompetisi yang sulit. Impian saya adalah memenangkannya.” lanjutnya.
Baca selengkapnya: Bersumpah di Depan Predator Inggris, Erling Haaland Ingin Bawa Manchester City Juara Liga Champions