x

Persib vs Bali United: Laga Panas Hingga Kartu Merah, Nama Kambuaya Langsung Trending di Twitter

Selasa, 23 Agustus 2022 19:29 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Prio Hari Kristanto
Hujan kartu terjadi di pertandingan Liga 1 antara Persib Bandung vs Bali United pada Selasa (23/08/22). Nadeo Argawinata pun diusir keluar lapangan. Bahkan nama Ricky Kambuaya pun memuncaki trending topic di twitter.

FOOTBALL265.COM - Hujan kartu terjadi di pertandingan Liga 1 antara Persib Bandung vs Bali United pada Selasa (23/08/22). Nadeo Argawinata pun diusir keluar lapangan. Bahkan nama Ricky Kambuaya pun memuncaki trending topic di twitter.

Sebelumnya, Maung Bandung harus menelan pil pahit berupa tumbang di kandang sendiri oleh Bali United dengan skor 2-3.

Baca Juga

Sejatinya, tuan rumah tampil lebih agresif. Bahkan sejak peluit kick-off berbunyi Persib Bandung sudah mengepung pertahanan Bali United.

Sayangnya, saat keasyikan menyerang gawang Maung Bandung yang dijaga I Made Wirawan malah harus kemasukan oleh Privat Mbarga pada menit ke-25.

Dari situasi sepak pojok, ia melakukan tandukan mematikan yang tak mampu diselamatkan I Made Wirawan. Gol 1-0 Bali United memimpin.

Baca Juga

Unggul satu gol, Maung Bandung tersengat dan kian agresif menekan pertahanan Bali United. Namun gawang Persib Bandung malah harus kembali jebol setelah Spasojevic mencetak gol pada menit ke-45. Gol tersebut menutup jalannya paruh pertama.

Memasuki babak kedua, Persib Bandung masih menunjukkan dominasinya dan menekan pertahanan Bali United. Hasilnya, pada menit ke-61 Maung Bandung sukses memperkecil skor via David da Silva.

Usai memperkecil skor, Persib Bandung kian gencar menekan. Sayangnya, I Made Wirawan malah harus kembali memungut bola untuk ketiga kalinya setelah M Rachmat mencatatkan namanya di papan skor di menit ke-81. 

Baca Juga

Jelang laga berakhir Maung Bandung kembali mendapat hadiah penalti. Namun David da Silva gagal mencatatkan namanya di papan skor setelah sepakannya ditebak oleh M Ridho.

Maung Bandung baru bisa memperkecil kedudukan lewat Erwin Ramdhani. Hingga peluit panjang berbunyi tak ada gol tambahan tercipta. Skor 3-2 bagi Bali United pun bertahan hingga usai.

Ketatnya laga membuat pengadil lapangan harus mengeluarkan sejumlah kartu kuning. Bahkan, pada akhir babak pertama Nadeo Argawinata pun diusir keluar lapangan. Tak cumaitu, nama Ricky Kambuaya pun memuncaki trending topic di twitter. 


1. Nama Ricky Kambuaya Trending di Twitter

Ricky Kambuaya saat latihan perdana bersama tim Persib Bandung, di Lapangan Soccer Republic, Kota Bandung, Selasa (28/06/22). Foto: Arif Rahman/INDOSPORT

Hingga kini total sudah ada 2,064 tweet yang menyinggung nama Ricky Kambuaya usai laga Persib Bandung vs Bali United. Eks Persebaya Surabaya tersebut pun berada di daftar teratas trending topic di twitter.

Bukan tanpa sebab mengapa Ricky Kambuaya jadi sorotan netizen. Pasalnya, ia terlibat keributan dengan rekannya di Timnas Indonesia, Nadeo Argawinata.

Baca Juga

Momen tersebut bermula saat Daisuke Sato terlibat duel dengan Haudi Abdillah. Keduanya pun terkapar di tengah lapangan.

Tiba-tiba Nadeo menghampiri Haudi Abdillah dan melakukan provokasi. Ricky Kambuaya yang terpancing pun melakukan gerakan fisik dengan menyentuh kepala Nadeo. Sontak keduanya pun terlibat keributan yang memancing pemain lain.

Wasit pun memberi hukuman berupa kartu kuning pada Nadeo dan Ricky Kambuaya. Apesnya bagi Nadeo, ia harus keluar lapangan lantaran sebelumnya sudah mendapatkan kartu kuning.

Baca Juga

Usai insiden tersebut, nama Ricky Kambuaya pun trending di twitter. Kebanyakan netizen menyoroti aksi 'jitak' kepala yang dilakukan oleh Ricky Kambuaya.

Baca Juga

2. Ricky Fajrin Ungkap Sosok Luis Milla dan Efek untuk Persib Bandung di Liga 1

Pelatih anyar Persib Bandung, Luis Milla, dikenalkan manajemen kepada media di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Senin (22/08/22).

Bek Bali United, Ricky Fajrin, ikut senang dengan kembalinya pelatih asal Spanyol, Luis Milla. Kehadiran eks pelatih Timnas Indonesia diyakini berefek positif untuk Persib Bandung dan Liga 1 2022/2023.

Luis Milla merupakan salah satu pelatih yang dikenal dekat oleh Ricky Fajrin. Sepanjang 2017-2018, bek asal Semarang ini jadi langganan Timnas Indonesia era Luis Milla.

Mantan pelatih Real Zaragoza ini juga turut membentuk Ricky Fajrin. Ia sempat melatih Ricky Fajrin sebagai seorang bek tengah, meski spesialisasinya merupakan bek kiri.

Ilmu itu terbukti berguna bagi Ricky Fajrin dan klub yang dibelanya. Ricky Fajrin beberapa kali jadi opsi ketika perlu pergantian pada pos bek tengah dalam situasi tertentu.

Kebersamaan itulah yang membuat Ricky Fajrin ikut senang ketika pelatih berlisensi UEFA Pro kembali ke Indonesia, meski bukan sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Baca Juga
Persib BandungBali UnitedNadeo ArgawinataLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Ricky KambuayaLiga 1 2022-2023

Berita Terkini