x

Manchester United Siap Terbang ke Belanda Demi Cari Pengganti Harry Maguire

Rabu, 28 September 2022 23:36 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Isman Fadil
Pemain Manchester United Harry Maguire bereaksi REUTERS-Phil Noble

FOOTBALL265.COM – Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, siap terbang ke Ajax, Belanda untuk mencari pengganti Harry Maguire dalam diri Jurrien Timber.

Harry Maguire dirasa belum kapok bikin blunder yang terus menerus merugikan timnya. Terbaru, ia melakukannya bersama Timnas Inggris.

Baca Juga

Ya, Maguire kembali membuat blunder saat Inggris menjamu Jerman di laga pamungkas fase grup UEFA Nations League beberapa hari yang lalu.

Timnas Inggris dan Jerman pada laga tersebut aktif melakukan jual beli serangan sejak dimulainya babak pertama.

Namun, petaka datang bagi Timnas Inggris setelah babak kedua digelar sebab kapten Manchester United tersebut melakukan blunder fatal bagi timnya.

Baca Juga

Bermaksud mengoper bola ke Luke Shaw, Maguire justru berbuat kesalahan dengan mengarahkan bola kepada pemain Jerman, Jamal Musiala.

Kala situasi satu melawan satu, Musiala yang berhadapan dengan Harry Maguire pun langsung mengolongi bek tersebut sehingga Maguire harus melakukan pelanggaran untuk menghentikan sang pemain yang berujung pelanggaran.

Oleh sebab itu, Timnas Jerman mendapatkan penalti dan Ilkay Gundogan yang dipercaya sebagai algojo sukses menjebol gawang yang dijaga Nick Pope.

Baca Juga

Alhasil, laga Inggris vs Jerman tersebut berakhir dengan skor imbang 3-3 dan tentu saja nama Harry Maguire tidak aman begitu saja.

Kini Manchester United dikabarkan siap mencoba peruntungannya sekali lagi bernegosiasi dengan Ajax Amsterdam agar bisa memboyong Jurrien Timber.


1. Man United Masih Ingin Buru Timber

Jurrien Timber, pemain Ajax. Foto: Instagram@Jurrien Timber

Dilansir dari Calcio Mercato, setelah menggembosi Ajax Amsterdam dengan membeli Antony dan Lisandro Martinez, Manchester United masih ingin menggoda Jurrien Timber.

Jurrien Timber awalnya sempat dikait-kaitkan dengan Manchester United, tetapi Setan Merah terlebih dahulu mendatangkan Lisandro Martinez.

Baca Juga

Tampaknya Erik ten Hag tidak melihat pria asal Inggris tersebut sebagai pemain yang bisa diandalkan di lini belakang Setan Merah.

Hal itu bisa dilihat dari menit bermain eks Leicester City tersebut yang hanya sekitar 280 menit dan tampaknya tidak akan mendapat tempat di skuad utama hingga akhir musim.

Di situlah Timber bisa masuk saat CalcioMercato mengeklaim bahwa Man United tengah mengincar bek anyar.

Baca Juga

Dengan usianya yang baru menginjak 21 tahun, ia memiliki potensi untuk berada di lini belakang United selama bertahun-tahun yang akan datang.

Sebelumnya, Timber sempat bekerja sama dengan Ten Hag di Ajax dan sang pelatih tertarik untuk bereuni dengannya di jendela transfer musim dingin.

Namun, tentu saja lika-liku Setan Merah dalam mengamankan tanda tangan Timber tidak akan mudah sebab pasti banyak klub yang memburu sang pemain.

Baca Juga

Sebut saja AS Roma yang mana Jose Mourinho menjadikan pria asal Belanda itu sebagai buruan utama untuk posisi bek tengah.

Selain itu, Bayern Munchen juga siap memeriahkan perburuan sekaligus adu sikut dengan Man United dan Giallorossi dalam perburuan bek serba bisa itu.

Menurut laporan yang beredar, Ajax mematok Timber di angka 27 juta poundsterling atau sekitar 438 miliar rupiah yang mana tentunya bakal terjadi perang harga di antara para klub peminat.


2. Man United Punya Alternatif Bek Lain dengan Terbang ke Milan

Erik ten Hag, pelatih Manchester United. Foto: Reuters/John Sibley

Manchester United bisa mendapatkan bek kesayangan Antonio Conte semasa di Inter Milan, Alessandro Bastoni, dengan modal 881,4 miliar rupiah.

Sektor lini pertahanan bisa dibilang penyebab bapuknya Manchester United di Liga Inggris (Premier League) musim 2021/2022 lalu.

Kala itu, Harry Maguire yang selalu mengisi pos tersebut kerap melakukan blunder fatal sehingga David De Gea harus jatuh bangun menyelematkan gawangnya dan tak jarang harus memungut bola dari gawangnya.

Maka dari itu, tidaklah heran apabila rentetan hasil buruk kerap diterima Manchester United dan harus rela finis di posisi keenam musim lalu dan tak mendapat jatah tiket Liga Champions musim ini.

Kemudian, datanglah Erik ten Hag selaku manajaer baru Manchester United untuk melanjutkan tongkat estafet kepelatihan yang sebelumnya dipegang oleh Ralf Rangnick.

Baca selengkapnya: Bermodal Rp881 Miliar, Manchester United Bisa Boyong Bek 'Kesayangan' Antonio Conte

Bursa TransferManchester UnitedAjax AmsterdamHarry MaguireJurrien Timber

Berita Terkini