x

Termasuk Punya Messi, 5 Rekor Piala Dunia yang Bisa Dipecahkan di Qatar 2022

Selasa, 11 Oktober 2022 18:29 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Lionel Messi Argentina REUTERS-Peter Cziborra

FOOTBALL265.COM - Piala Dunia adalah turnamen yang sangat didambakan bagi pesepak bola. Di turnamen ini, berbagai rekor telah tercipta.

Kali ini, Piala Dunia 2022 akan dilaksanakan di Qatar mulai 20 November hingga 18 Desember mendatang.

Baca Juga

Terdapat 32 negara yang terbagi ke dalam delapan grup untuk bertarung menjuarai turnamen empat tahunan sekali ini.

Untuk itu, para pemain dan juga pelatih berlomba-lomba untuk menciptakan atau bahkan memecahkan rekor yang sudah ada.

Berikut lima rekor Piala Dunia yang bisa dipecahkan di Qatar 2022 mendatang.

Baca Juga

Penampilan Terbanyak Lionel Messi 

Lionel Messi sudah mencatatkan 19 penampilan bersama Argentina dari empat edisi Piala Dunia, yakni pada 2006, 2010, 2014, dan 2018.

Megabintang 35 tahun ini hanya butuh tiga penampilan lagi untuk melewati rekor pendahulunya, Diego Maradona, yang punya 21 penampilan.

Kepelatihan Didier Deschamps

Sejak melatih Prancis, Deschamps telah memimpin para pemainnya di 12 pertandingan Piala Dunia. Jumlah ini lebih banyak dari pelatih lainnya yang sama-sama melatih di Piala Dunia 2022 nanti.

Baca Juga

Deschamps juga hanya butuh satu kemenangan lagi untuk meraih 10 kemenangan di Piala Dunia untuk menyamai rekor pelatih lainnya.

Pelatih lain yang lebih dulu sukses adalah Helmut Schon, Luiz Felipe Scolari, Mario Zagallo, Joachim Low, Carlos Alberto Parreira, dan Oscar Tabarez.


1. Pelatih Asing

Trofi Piala Dunia. Foto: Majid Asgaripour/WANA (West Asia News Agency) via REUTERS.

Sejauh ini, tidak ada pelatih yang bukan dari negara pemenang yang berhasil menjuarai Piala Dunia.

Dari 21 edisi Piala Dunia, negara-negara pemenang ini dilatih oleh pelatih lokal, bukan dari pelatih luar negaranya.

Baca Juga

Jika di Piala Dunia 2022 nanti ada pelatih asing yang berhasil melakukannya, maka dia menjadi pelatih asing pertama yang sukses memenangi Piala Dunia.

Cristiano Ronaldo di 5 Edisi Piala Dunia

Hanya ada beberapa pemain saja yang bisa tampil di lima edisi Piala Dunia berbeda. Selain performa, usia juga jadi faktor pemain bisa bermain di banyak Piala Dunia.

Baca Juga

Ronaldo menjadi salah satu pemain spesial dalam kategori tersebut. Ia sudah bermain sejak Piala Dunia 2006, 2010, 2014, 2018, dan 2022 ini adalah edisi kelimanya.

Jika Ronaldo bisa mencetak gol di Qatar, megabintang asal Portugal ini akan jadi satu-satunya pemain yang mencetak gol di lima edisi Piala Dunia.

Kutukan Juara Bertahan

Dari tiga Piala Dunia terakhir, negara juara bertahan selalu gagal lolos dari fase grup, seperti yang terjadi pada Italia di 2010, Spanyol di 2014, dan Jerman di 2018.

Baca Juga

Kini, Piala Dunia 2022 jadi tantangan tersendiri bagi Prancis karena mereka adalah pemilik gelar juara Piala Dunia 2018 lalu.

Apakah nantinya Prancis bisa mematahkan kutukan tersebut, mengingat mereka harus berhadapan dengan Australia, Denmark, dan Tunisia di Grup D nanti.


2. 5 Negara yang Punya Penyerang Tajam di Piala Dunia 2022

Arturo Vidal tertunduk lesu usai gawang Chile dibobol oleh Brasil (25/03/22). (Foto: REUTERS/Ricardo Moraes)

Piala Dunia 2022 sebentar lagi akan dimulai. Terdapat 5 negara yang punya penyerang tajam, apakah mereka berpeluang besar jadi juara?

Piala Dunia 2022 yang dihelat di Qatar memang sebentar lagi akan dimulai, kurang lebih satu bulan lagi. 

Gelaran kompetisi sepak bola antarnegara ini akan kick off pada tanggal 20 November 2022 mendatang, dan berakhir pada 18 Desember 2022. 

Seperti biasa, negara-negara peserta Piala Dunia tentu akan memanggil para pemain terbaiknya ke tim nasional mereka. 

Mulai dari posisi penjaga gawang, barisan pertahanan, lini tengah hingga para striker yang terbaik, tentu akan dipanggil untuk bermain di Piala Dunia 2022 mendatang. 

Baca selengkapnya
Cristiano RonaldoLionel MessiPiala DuniaDidier DeschampsPiala Dunia 2022Bola InternasionalTRIVIA

Berita Terkini